40 Pemain Ikuti Seleksi Lanjutan

Kudus, Radiosuarakudus.com- Tim Pelatih Persiku Kudus hingga Selasa kemarin (25 Agustus 2020) telah menjaring setidaknya 40 pemain lokal maupun luar daerh dari hasil seleksi selama beberapa hari kebelakang.

Sebanyak 25 pemain diantaranya, merupakan pemain lokal Kudus. Sementara 15 pemain sisanya, berasal dari luar daerah. Baik dari hasil rekomendasi pelatih maupun yang datang sendiri.

Pelatih Kepala Persiku Kudus Hartono Ruslan mengatakan, secara keseluruhan skil dari para pemain yang mengikuti seleksi hampir sama dan merata.Oleh karenanya, masih banyak pemain yang terjaring di seleksi kali ini.

Baik pemain lokal maupun nonlokal, lanjut dia, sama-sama telah menunjukkan performa terbaiknya dalam seleksi ini. Sehingga mereka layak untuk melaju ke seleksi lanjutan Rabu ini (26 Agustus 2020)

Tim pelatih sendiri, masih akan mengundang sejumlah pemain nonlokal untuk mengikuti seleksi Persiku Kudus. Terutama mereka yang akan mengisi kuota pemain senior di skuad Macan Muria.

Tim pelatih juga akan menargetkan rampug seleksi pada awal pekan depan. Dengan demikian, kerangka tim bisa segera dibentuk dengan sempurna, guna mengikuti Liga 3 Jawa Tengah 2020 mendatang.

Manager Persiku Kudus Sunarto menambahkan, pemain luar daerah yang mengikuti seleksi Persiku harus dirapid test terlebih dahulu. Hal tersebut, ditujukan untuk mencegah adanya penularan virus corona di lokasi seleksi.

Dia menambahkan, mereka yang mengikuti seleksi memang diwajibkan membawa surat sehat bebas rapid sebelum berangkat ke Kudus.

Namun, bagi yang belum membawa, managemen akan merapid test para calon pemain yang akan mengikuti seleksi tersebut.

Selain rapid test sebelum mengikuti seleksi, protokol-protokol kesehatan standart seperti memakai masker sebelum seleksi juga dipertegas. Mencuci tangan dengan sabun juga dilakukan sebelum mereka masuk lapangan. (Roy Kusuma – RSK)

 

About

You may also like...

Comments are closed.