Agar Diminati Masyarakat, SDN Harus Meningkatkan Mutu

SDN

Kudus, Radiosuarakudus.com – Banyaknya sekolah dasar negeri (SDN) di Kudus yang terpaksa di grouping, harus menjadi bahan evaluasi dari Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kudus. Masyarakat kini lebih bersikap rasional dalam memilih sekolah dasar untuk pendidikan putra – putrinya.

Mereka lebih memilih sekolah yang benar – benar berkualitas untuk pendidikan anak – anaknya. Bahkan, meski sekolah swasta lebih mahal dibanding sekolah negeri, mereka tidak mempermasalahkan hal itu. Karena mereka melihat kualitasnya. Yang terjadi sekarang ini, banyak SDN – SDN yang terpaksa di re grouping karena sekolah – sekolah itu banyak yang tidak memiliki siswa. Ironisnya, sejumlah SDN – SDN yang ada, untuk kelas 1 bahkan tidak ada muridnya sama sekali.

Menurut Kabid Dikdas pada Disdikpora Kudus, Kasmudi, Jum’at 19 September 2014, dalam hal ini mau tidak mau mutu sekolah dan guru memang harus ditingkatkan ditengah persaingan sekolah – sekolah SD swasta dengan segala sarana dan prasarananya.

Selain itu kata Kasmudi, pola pikir masyarakat sekarang ini juga berpengaruh dalam mensekolahkan anaknya ke SDN. Ditegaskannya, re grouping SDN merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas sekolah yang ada serta untuk menekan anggaran operasional. Istilah yang digunakan Kasmudi adalah sekolah dengan satu manajemen.

Dengan begitu kata dia, SDN – SDN yang di re grouping akan lebih efektif dalam proses pembelajaran terhadap para siswanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, di wilayah kecamatn kota, terdapat dua SD yang di grouping. Yakni SD 3 Mlati Kidul serta SD Sunggingan. Kedua SD tersebut minim sekali siswanya, karena sejak tahun 2000 an selalu turun jumlah muridnya.

You may also like...

Comments are closed.