Antisipasi Lonjakan Pasien Pasca Lebaran, RS Tambah Bed Di IGD

Kudus, Radiosuarakudus.com- Rumah sakit di Kudus selama Lebaran memberikan pelayanan terbaiknya, salah satunya penambahan bed instalasi unit gawat darurat (IGD), untuk antisipasi lonjakan pasien pasca Lebaran.

Seperti halnya di RSUD dr. Loekmono Hadi Kudus, ada tambahan bed atau ranjang tempat tidur di IGD sampai enam unit. Hal ini disampaikan Direktur RSUD dr. Loekmono Hadi dokter Aziz Achyar. Dikatakannya, pihaknya menyediakan 27 bed IGD sudah termasuk tambahan, untuk mengantisipasi lonjakan pasien pasca Lebaran.

Seperti halnya tahun – tahun sebelumnya, selalu ada lonjakan pasien setelah lebaran. Dia juga mengatakan, IGD 24 jam tidak ada libur, dan sudah tersistem adanya dokter jaga. Untuk tambahan bed diletakkan depan ruang IGD, Aziz mengaku, enam bed tambahan diperkirakan cukup, kalaupun nanti melebihi sudah ada bed cadangan.

Sementara itu, rumah sakit (RS) Mardi Rahayu juga siap memberikan pelayanan kesehatan bagi pasien selama libur Lebaran hingga pasca. Direktur Utama RS Mardi Rahayu, dokter  Pujianto, memastikan pelayanan 24 jam seperti Instalasi Gawat Darurat (IGD).

Untuk kapasitas IGD sebanyak lima bed sehingga IGD mampu menampung minimal 26 pasien sekaligus, dan menambah kapasitas ruang pendaftaran IGD.

Pujianto, mengatakan, penambahan kapasitas tersebut akan mempercepat pelayanan IGD, terutama saat terjadi penambahan jumlah pasien seperti pada pasca Lebaran. Biasanya pasien mengalami pengingkatan. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.