BLK Tetap Aktif Diluar Masa Pelatihan

Kudus, Radiosuarakudus.com – Upaya Badan Pelatihan Kerja dalam mengembangkan warga didiknya, terus dilakukan walaupun telah usai masa pelatihannya. Tindakan ini dilakukan agar alumni BLK Kudus bisa berwira swasta di bidangnya masing – masing.

Adapun syarat untuk mendapatkan pelatihan – pelatihan yang disediakan oleh BLK, yaitu dengan menyerahkan fotokopi KTP, fotokopi KK, fotokopi Ijazah, pas foto berwarna, dan surat keterangan desa. Setelah memenuhi administrasi tersebut, pendaftar akan dilatih Kejuruan Pelatihan sesuai pilihan yang mereka kehendaki.

Sebagian besar warga lulusan dari BLK Kudus terjun ke bidang konveksi. “ Selain membuka usaha mandiri dengan merintis usaha kecil, tak sedikit dari mereka yang menjadi karyawan beberapa industri dibidang konveksi yang ada di Kudus dan sekitarnya ”, ujar Sajad Senin (24/2/2014), selaku Ketua UPT BLK Kudus. Sebagian lagi dari lulusan BLK Kudus.

Untuk lulusan yang belum bisa berwiraswasta seusai pelatihan, pihak BLK membentuk tim Pengawas Wira Usaha PWU. Meraka ditugaskan masing – masing tiga orang dalam satu Kecamatan. Mereka akan mendampingi lulusan BLK yang masih belum mendapatkan pekerjaan. Hal ini bertujuan untuk membantu memecahkan masalah mereka dalam mendapatkan pekerjaan.

Upaya lain adalah dengan memasang info lowongan pekerjaan agar lulusan mendapatkan jalan untuk bekerja. “ Kesadaran, perhatianm dan dukungan masyarakat, serta penambahan instruktur yang ter sertifikasi, akan melahirkan lulusan BLK Kudus yang berpotensi “, tambah Sajad. (Humas)

You may also like...

Comments are closed.