H. Djamhari Sang Penemu Kretek Layak Dijadikan Nama Jalan

kretek

Kudus, Radiosuarakudus.com – Ada sekelompok masyarakat di Kudus yang memandang, nama (tokoh) penemu kretek H Djamhari layak diabadikan menjadi nama jalan sebagai penghargaan sekaligus penghormatan atas jasanya.

Pernyataan itu antara lain dilontarkan oleh peneliti sosial yang juga dosen STAIN Kudus, Moh Rosyid. Dikatakannya, H Djamhari, sang penemu kretek ini seolah terlupakan. Padahal, berkat penemuan dia lah Kudus dikenal dengan industri kretek (industri hasil tembakau/IHT) yang berkontribusi besar bagi bangsa ini.

Rosyid mengutarakan, nama Raja Kretek, Niti Semito, sudah diabadikan menjadi nama jalan terlebih dahulu. Ditambahkannya,,kalau sang penerusnya saja namanya diabadikan nama jalan, maka sang penemu tentu lebih layak diabadikan pula menjadi nama jalan sebagai penghargaan dan penghormatan atas karya besarnya.

Peneliti Pusat Studi Kretek Indonesia Universitas Muria Kudus (Puskindo UMK), Zamhuri, menyatakan dukungannya terkait upaya mengabadikan nama H Djamhari sebagai nama jalan di Kudus.

Zamhuri mengemukakan, di balik kontribusi yang besar kretek atau industri hasil tembakau kepada negara melalui cukai yang dibayarkan, tersemat nama H Djamhari. (Roy)

You may also like...

Comments are closed.