Hartopo Berikan Surat Keterangan Sehat Dan Bebas Covid-19 Kepada Marsini

Kudus, Radiosuarakudus.com- Suasana menyambut kedatangan Marsini (35 tahun) warga Dukuh Mbadong Rt. 04 Rw. I Desa Tenggeles kecamatan Mejobo berlangsung meriah. Pasalnya Marsini merupakan pasien Covid-19 ketika masuk rumah sakit Aisyiyah Kudus dalam kondisi hamil 37 minggu dan akan melahirkan. Kini ibu dua anak tersebut sudah sembuh dari Covid-19 dan pulang ke rumah bersama bayinya. Kedatangan Marsini ini disambut para tetangga, perangkat desa, pihak kecamatan Mejobo, Dinas Kesehatan dan juga Dinas Sosial P3AP2KB. Bahkan Plt Bupati Kudus, HM. Hartopo pun ikut hadir dirumah Sumarni yang sederhana itu.

Ditemui dirumah Marsini, HM. Hartopo, Jum’at siang 29 Mei 2020 mengatakan kehadirannya disini adalah sebagai wujud rasa kebahagiaan yang dirasakan oleh keluarga ini yang akhirnya Ibu Marsini sudah sembuh dari Covid-19. Apalagi ketika terinfeksi virus ini, dia dalam kondisi hamil dan akan melahirkan. Hanya saja lanjut Hartopo, ibu Marsini ini sebelumnya tidak ada gejala apapun terkait Covid-19.

Hartopo juga mengatakan, bahwa saat ini jumlah kasus Covid-19 di Kudus terus menurun dan harapannya sudah tidak ada lagi kasus penularan kasus ini.  Apalagi pihaknya juga tengah menyiapkan new normal di Kudus.

Sementara itu, Direktur RS Aisyiyah Kudus, dr. Hilal Ariyadi menjelaskan bahwa pasien Marsini dengan kehamilan 37 minggu masuk dirumah sakitnya pada tanggal 14 Mei lalu. Ketika datang pasien tersebut sudah siap untuk melahirkan. Namun karena ada kelainan ditulang belakang, maka harus dilakukan operasi caesar. Ketika datang kata dr. Hilal, pasien dalam kondisi mengalami peningkatan suhu tubuh dan setelah dilakukan photo thorax bronkopneumonia terlihat mengarah ke Covid-19.

Karena adanya kelainan tulang belakang dari pasien dan hasil rongent thorax bronkopneumonia serta hasil rapid test reaktif, maka pasien pada hari itu dirujuk ke rumah sakit lini satu di RSUP Kariyadi Semarang. Di RSUP Kariyadi pasien juga dilakukan swab pertama hasilnya negatif namun swab kedua hasilnya positip. Dan setelah dilakukan operasi caesar pada tanggal 15 Mei,  kondisi ibu dan bayinya cukup bagus. Dan pada tanggal 22 Mei lalu, pasien tersebut kembali dirujuk ke RS Aisyiyah untuk masa pemulihan.

Selama masa pemulihan pasien juga dilakukan swab dua kali yang hasilnya negatif, sehingga pasien bersama bayinya pada hari ini sudah diperbolehkan pulang kerumahnya. Dari infomasi yang diterimannya, pasien tertular Covid-19 dari suaminya yang satu bulan lalu sempat pergi ke Klaten.

Sementara itu, Marsini mengaku sangat senang setelah dinyatakan sehat dan bayi perempuannya juga sehat setelah dinyatakan positif Covid-19. Dia mengaku, tidak habis pikir dirinya terinveksi virus ini karena merasa dirinya sehat dan baik – baik saja.

Dikatakannya, setelah kedatangannya di RS Aisyiyah untuk melahirkan dirinya di rapid test yang hasilnya reaktif. Selanjutnya dia dibawa ke ruang isolasi dan selanjutnya dirujuk ke RSUP Kariyadi Semarang. Selama 8 hari sejak tanggal 15 hingga 22 Mei dirinya menjalani operasi caesar dan perawatan di RSUP Kariyadi. Setelah itu kata dia, dirinya pada tanggal 23 Mei dijemput pihak RS Aisyiyah untuk menjalani pemulihan. Di RS Aisyiyah lanjut dia, dua kali diswab dan hasilnya negatif. Praktis dia mengaku sudah empat kali dilakukan swab, yakni dua kali di RSUP Kariyadi dan dua kali di RS Aisyiyah Kudus. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.