IJTI Muria Raya Gelar Lomba Video Pendek Dalam Rangka Hari Bhayangkara

Kudus, Radiosuarakudus.com- Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 72, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Muria Raya yang bekerjasama dengan Polres Kudus akan menggelar lomba video pendek berdurasi 1 menit dan bertema “Polisi Sahabatku”. Menurut Kasubag Humas Polres Kudus, AKP Sumbar Wijaya, Kamis 10 Mei 2018  mengatakan, dengan lomba ini diharapakan polisi sebagai pengayom masyarakat akan semakin dekat dengan rakyat. Selain itu, agar  semakin mempererat hubungan anggota kepolisian dengan masyarakat, khususnya diwilayah kabupaten Kudus.

Selain itu lanjut AKP Sumbar, IJTI yang seluruh anggotanyamerupakan sekumpulan jurnalis televisi,baik lokal maupun nasional, yang kesehariannya tidak jauh dari dunia broadcasting dan pertelevisian, ingin berbagi pengalaman dengan masyarakat dalam membuat video pendek, yang sekarang ini sudah menjadi trend khususnya bagi generasi milineal.

Sementara itu, ketua panitia yang juga jurnalis TV One, Galih Manunggal menjelaskan, pihaknya sengaja memilih  lomba video pendek dengan durasi hanya 1 menit, karena dengan video pendek di era saat ini siapa saja bisa mengabadikan momen-momen yang sering dijumpai di tengah masyarakat. Baik itu berupa peristiwa, feature dan cerita kemanusian, dengan melibatkan jajaran anggota Polres Kudus. Lalu dalam mengaplikasikannya, mereka bisa menggunakan kamera DSLR, Handycam, smart phone dan sebagainya.

Dalam lomba video dengan tema “Polisi Sahabatku” ini total hadiah yang diraih mencapai 16 juta rupiah. Selain juara 1, 2 dan 3, juga ada juara favorit. Adapun syarat syaratnya, kata Galih, sangat mudah dan peserta baik perseorangan atau kelompok tidak dipungut biaya alias gratis. Untuk informasi lebih lanjut dapat dilihat di akun media sosial IJTI Muria Raya, instagram @polreskudus, instagram @ijti_muriaraya, facebook Ijti Muria Raya dan twitter @ijtimuriaraya. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.