Jamaah Calon Haji Kudus Diminta Jaga Kesehatan

Jamaah Calon HajiKudus, Radiosuarakudus.com – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kudus, mengimbau para calon haji di yang akan berangkat ke Tanah Suci untuk menjaga kesehatan. Pasalnya, ibadah haji merupakan ibadah fisik yang membutuhkan stamina yang prima, sehingga sejak awal harus dipersiapkan dengan tidak melakukan aktivitas yang terlalu banyak membutuhkan energi.

Hal itu dikatakan Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah pada Kantor Kementerian Agama Kudus, Ahmad Sururi, Sabtu 13 Agustus 2016. Semua ibadah haji di Kudus, kata dia, memang sudah menjalani tes kesehatan, namun ketika sampai di Solo akan menjalani pemeriksaan kesehatan ulang sebelum diberangkatkan ke Tanah Suci.

Apabila dianggap tidak memenuhi syarat kesehatan, pemberangkatannya bisa ditunda sambil menunggu kondisi kesehatannya kembali pulih. Untuk itu, kata dia, sejumlah kegiatan yang biasanya dilakukan para calon haji sebelum berangkat, seperti terima tamu, selamatan, dan ritual keagamaan lain menjelang keberangkatannya dibatasi.

Ia memaklumi, adat masyarakat Kudus memang sering menerima tamu serta menggelar acara selamatan. Pengalaman tahun-tahun sebelumnya, terdapat calon haji yang mengalami penundaan akibat kondisi kesehatannya yang menurun saat tiba di Solo. Sementara penundaan paling banyak terjadi pada tahun 2007 mencapai belasan orang dalam satu kelompok terbang (kloter) karena kondisi kesehatannya menurun.

Adapun jumlah calon haji dari Kudus pada 2016 yang siap diberangkatkan ke Tanah Suci sebanyak 898 calon haji. Dari jumlah tersebut, kata dia, terbagi menjadi tiga kelompok terbang (kloter) dengan jumlah calon haji di masing-masing kloter bervariasi.

Untuk kloter 41, katanya, terdapat 355 calon haji, sementara kloter 67 sebanyak 337 calon haji dan kloter 68 terdapat 206 calon haji. Jadwal pemberangkatan calon haji asal Kudus, kata dia, untuk kloter 41 dijadwalkan tanggal 25 Agustus 2016, kemudian kloter 67 dan 68 pada tanggal 2 September 2016. (Roy-RSK)

You may also like...

Comments are closed.