Jurnalis Forbes Indonesia Beri Pelatihan Menulis Mahasiswa dan Dosen UMK

Renjani menyampaikan materi dengan gayeng

Kudus, Radiosuarakudus.com – Ratusan peserta yang terdiri atas dosen dan mahasiswa Program Studi (Progdi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muria Kudus (UMK), mengikuti kuliah tamu terkait dengan peningkatan keterampilan menulis di media massa.

Kuliah tamu menghadirkan jurnalis Forbes Indonesia, Renjani Puspo Sari, itu digelar di ruang seminar lantai IV Gedung Rektorat, belum lama ini dengan mengusung tema ‘’Developing Critical Writing: What is Opinion News?’’

Dr. Slamet Utomo, M.Pd., Dekan (FKIP), mengemukakan, tujuan digelarnya kuliah tamu ini, adalah memberikan pengetahuan lebih kepada mahasiswa tentang dunia kepenulisan. Diktakannya, out put dari kegiatan ini, baik mahasiswa dan dosen diharapkan terampil menulis artikel di media massa. Oleh karena itu, diperlukan bekal keterampilan menulis.

Renjani Puspo Sari menyampaikan, isu yang bisa diangkat di media massa itu universal, sesuai dengan tujuan pembaca.

Namun begitu, ada beberapa prinsip dasar yang mesti dipahami dan dikuasai oleh para penulis, antara lain bahwa seorang penulis itu harus jujur, santun dalam berbahasa, dan tidak bombastis dalam menulis.

Titis Sulistyowati, SS., M.Pd., salah satu panitia kuliah tamu, mengutarakan, kuliah tamu ini diprioritaskan bagi para mahasiswa Progdi PBI semester tiga yang sedang menempuh mata kuliah academic writing. (Roy)

You may also like...

Comments are closed.