KH. Choiruzzad Wafat Kudus Kehilangan Ulama Besar

Kudus, Radiosuarakudus.com-  Kudus kembali kehilangan ulama besar dan kharismatik, yakni KH. Choiruzzad TA (74 tahun) yang meninggal dunia pada hari Jum’ at pagi, 8 Juni 2018 pukul 05.50 di RSI Sunan Kudus. Tak pelak, wafatnya kyai yang cukup terkenal ini menyisakan duka mendalam bagi anak – anaknya.

Menurut putra pertamanya Chirzil Ala dan Afida Ilfa putra ragil dari KH Choiruzzad menceritakan, sebelum almarhum meninggal dunia Jumat pagi tadi, tidak ada firasat satupun yang ia rasakan. Biasanya lanjut dia, almarhum pernah mengalami kritis namun selama dua hari sudah sadar,  dan bisa kembali kerumah.

Namun kemarin sampai satu minggu tidak ada perkembangan, tapi dari Omnya yang ada di Jakarta sempat memiliki firasat. Ia khawatir karena pada hari ini,  hari weton bapaknya,  itu ada khawatiran antara sembuh atau tidak. Namun dari keluarga sudah mengikhlaslan atas kepergian almarhun.

Sementara itu,  sosok KH Choiruzzad dikenal anak-anaknya,  sosok yang tegas dan demokratis. Hal itu seperti yang dikatakan Chirzil Ala putra pertama. Ia mengatakan almarhum ketika masih hidup, selalu berpesan kepada anak-anaknya agar tidak dikenal.

Selain itu, kata Chirzil Ala,  almarhum merupakan sosok yang demokratis kepada anak-anaknya. Almarhum tidak pernah menuntut anak-anaknya harus menjadi kyai atau mondok.

Kepada anak-anak, almarhum memberikan kesempatan untuk memilih sesuai kemampuannya. Misalnya tidak harus mondok,  kuliah dimana dan lainnya. Ia meminta kepada masyarakat Kudus untuk mendoakan almarhum semoga diterima disisi Allah SWT.

Jenazah almarhum KH. Choiruzzad sendiri dimakamkan di pemakaman umum Sedyo Luhur Krapyak dengan diantar oleh ribuan santri dan warga Kudus. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.