Kopertis VI Jateng Gelar Pelatihan Apllied Approach di UMK

KopertisKudus, Radiosuarakudus.com – Berbagai program yang dirancang sebuah perguruan tinggi (PT) sebagai upaya meningkatkan kapasitas dosen maupun dukungan agar dosen memperoleh gelar akademik strata tertinggi, pada akhirnya harus memberi manfaat atau kembali kepada mahasiswa.

Itulah poin penting yang disampaikan Koordinator Kopertis Wilayah VI Jateng, Prof. Dr. DYP. Sugiharto M.Pd.Kons, Rabu kemarin. Dia mengemukakan hal itu di depan 53 peserta pelatihan Apllied Approach (AA) yang diselenggarakan kerja sama antara Universitas Muria Kudus (UMK) dan Kopertis Wilayah VI Jateng, 1- 4 Agustus.

Dijelaskannya, gong atau output dari PT adalah mahasiswa, melalui pembelajaran. Diraihnya gelar Doktor atau Profesor oleh akademisi PT, yang merasakan perubahan adalah mahasiswa. Sebuah PT, hebatnya seorang dosen, jangan sampai meninggalkan kelas.

Koordinator Kopertis VI Jateng itu, secara khusus juga menekankan hal tersebut bagi pimpinan dan segenap dosen UMK. Ditambahkannya, UMK akan besar. Karena melihat visi-visinya menampakkan indikasi ke arah itu. Tetapi jangan lupa, besarnya adalah untuk mahasiswa.

Dia juga menekankan, agar para dosen memberikan layanan yang baik dan menghargai mahasiswa, sehingga pada akhirnya akan memberikan kesan yang baik hingga mahasiswa menyelesaikan studi.

Ditambahkannya, pelayanan seperti itu merupakan bagian dari penghargaan pedagogik. Diceritakannya, suatu kali anaknya terlihat senang sekali. Ketika ditanya, katanya baru di sms pembimbing skripsinya, padahal sebelumnya kalau di sms tidak pernah membalas.

Pelayanan yang baik akan memunculkan kearifan-kearifan. Harus diakui, anak-anak sekarang lebih kritis, dan di beberapa hal, kita ketinggalan dengan inovasi-inovasi baru. (Roy-RSK)

You may also like...

Comments are closed.