Kurikulum 2013 Tepat Diberlakukan untuk Paud

ilustrasi buku kurikulum 2013

Kudus, Radiosuarakudus.com – Pakar pendidikan Universitas Negeri Surabaya (Unesa) Dra. Hj. Gunarti Dwi Lestari, M.Si, M.Pd. menilai, penerapan kurikulum 2013 bagi lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah sebuah langkah yang sangat tepat.

Penilaiannya tersebut didasarkan pada perhatian lebih yang diberikan pada pembentukan karakter anak serta memberikan tempat pada kearifan tradisional (local wisdom).

Hal itu dikatakannya, disela-sela menjadi narasumber seminar ‘’Implementasi Bimbingan Konseling pada PAUD Berbasis Kurikulum 2013’’ yang diselenggarakan Program Studi Bimbingan dan Konseling (Progdi BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muria Kudus (UMK) belum lama ini.

Dikatakannya, penerapan Kurikulum 2013 bagi PAUD sangat tepat,’’ tegasnya di Menurutnya, PAUD tidak terkait dengan penolakan dari berbagai kalangan terhadap Kurikulum 2013 ini.

Ditambahkannya, kurikulum 2013 sangat penting, karena mengutamakan karakter dan implementasinya dalam kehidupan, tidak sekadar mementingkan penguasaan pengetahuan (knowledge) dan keterampilan (skill).

Karena itu, pakar pendidikan yang juga tim ahli Badan Nasional Standar Pendidikan (BNSP) untuk PAUD ini, sangat menyayangkan jika pembatalan Kurikulum 2013 juga diberlakukan di PAUD.

Dia berharap, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) menerapkan kurikulum 2013 tersebut, di lembaga PAUD. (Roy)

You may also like...

Comments are closed.