Laskar Merah Putih Tuntut Anggota Dewan Tes Narkoba

LMPKudus, Radiosuarakudus.com – Belasan aktivis dari Laskar Merah Putih (LMP), Kamis pagi 28 Juli 2016 melakukan aksi ke gedung DPRD Kudus. Tujuan mereka adalah untuk mensikapi terkait kasus ketua Komisi C AI yang tertangkap tangan oleh Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Tengah karena kedapatan membawa sabu bersama wanita yang diduga adalah simpanannya Senin sore 25 Juli 2016 di Semarang.

Sebelumnya AI yang juga poltikus PDI Perjuangan ini juga pernah digrebeg oleh Satnarkoba Polda Jateng beberapa waktu lalu, namun saat itu belum ada bukti kuat, sehingga yang bersangkutan dilepaskan.

Menurut koordinator aksi, Abraham Lukman, dalam hal ini pihaknya merasa prihatin atas kasus itu dan jelas ini mencoreng nama baik anggota dewan dan tentunya akan membuat masyarakat lebih sinis terhadap para anggota dewan ini.

Untuk itu kata Abraham, dia bersama kawa – kawannya meminta kepada para anggota dewan lainnya, untuk melakukan tes narkoba. Dalam kesempatan ini, mereka diterima oleh wakil ketua DPRD Kudus, Ilwani, Dedi serta Nurhudi.

Dalam audensi itu, Ilwani menyatakan mendukung sikap dari LSM LMP tersebut, termasuk soal tes urine kepada seluruh anggota dewan. Dan hal itu juga sudah diputuskan dalam rapat paripurna. Namun soal kapannya, dia mengaku belum tahu karena akan berkoordinasi dengan pihak sekretariat dewan serta pihak BNNP sendiri.

Dan pihaknya juga tidak bisa memaksakan kepada anggota dewan lainnya, karena mereka sudah beda partai politik. Secara pribadi dia juga mengaku siap untuk dilakukan tes kapan saja.

Sementara itu, salah seorang anggota LSM LMP lainnya, Noor Achklis mengatakan, seharusnya tidak hanya tes urine saja, namun juga tes rambut dan darah yang dianggapnya cukup valid hasilnya. Namun sekali lagi, Ilwani menegaskan, bahwa tes narkoba tetap akan dilakukan, namun kapan pelaksanaannya masih menunggu setelah rapat anggaran ini selesai. (Roy-RSK)

You may also like...

Comments are closed.