Lima Pasangan Calon Deklarasi Kampanye Damai

Kudus, Radiosuarakudus.com- Lima pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kudus yang akan berlaga di pilkada 2018, Minggu pagi 18 Pebuari 2018 melakukan deklarasi kampanye damai yang dipusatkan di alun – alun Simpang Tujuh Kudus. Setelah pembacaan deklarasi yang dipandu oleh Ketua KPU Kabupaten Kudus, Moh Khanafi, dilanjutkan penandatanganan oleh lima pasangan calon, Ketua KPU, Ketua Panwaslu, Bupati serta unsur forkopinda lainnya.

Kemudian masing – masing pasangan calon menerbangkan merpati yang menjadi rebutan warga masyarakat yang hadir. Setelah itu, karnaval kampanye damai yang menempuh jarak sekitar 40 km dimulai dengan bendera start dilakukan oleh Bupati Kudus, Musthofa. Sedangkan finish di GOR Bung Karno Wergu Wetan. Acara ini sendiri molor dua jam dari jadwal semula yakni pukul 08.00 wib.

Sebelumnya Ketua KPU Kabupaten  Kudus, Moh Khanafi pada sambutannya mengatakan, para bakal calon memiliki waktu yang cukup banyak untuk melakukan kampanye kepada masyarakat. Untuk itu dia berpesan, agar dalam kampanye para bakal calon ikut menjaga kedamaian dan kesejukan Kota Kudus. Mereka juga diharapkan melakukan kampanye yang santun dalam memberikan visi dan misinya kepada masyarakat.

Sementara itu Ketua Panwaslu Kabupaten Kudus, Moh  Wahibul Minan lebih menekankan kepada aturan – aturan yang harus dipatuhi oleh pada pasangan calon. Khususnya adalah pemasangan alat peraga tidak boleh dipasang ditempat – tempat yang dilarang. Bahkan ditegaskannya, bila ada jumlah alat peraga kampanye yang jumlahnya melebihi yang ditentukan, maka pihaknya tidak akan mentolerir untuk melakukan pencabutan.

Sedangkan Bupati Kudus, Musthofa yang akan mengakhiri masa tugasnya bulan Agustus mendatang mengatakan, lima pasangan calon yang akan menggantikannya ini adalah orang – orang yang tentunya sudah memenuhi kriteria.  Dia berharap para pasangan calon ini nanti dapat lebih baik daripada dirinya dan bisa membawa masyarakat Kudus yang lebih maju dan sejahtera. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.