Pejabat Kepala UPT Pendidikan Dawe Kosong Akan Menyusul Jati

Jabatan kepala UPT Pendidikan tahun ini ada dua yang bakal kosong, dikarenakan pejabat tersebut memasuki usia pensiun. Saat ini kewenangan diambil alih oleh Kabid Dikdas dan pengisian masih menunggu kebijalan dari kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kudus.

Hal ini disampaikan Kabid Dikdas Kasmudi, Selasa 11 April 2017. Dikatakannya, kepala UPT Pendidikan kecamatan Dawe, Suwarno sudah pensiun per 1 April 2017 lalu. Dan akan menyusul adalah kepala UPT Pendidikan kecamatan Jati, Sulardi, yang akan memasuki masa pensiun per 1 Mei 2017 mendatang.

Dijelaskan oleh Kasmudi, dirinya selaku Kabid Dikdas yang mengambil alih wewenang sementara peran dari kepala UPT Pendidikan kecamatan Dawe. Dan sementara belum ada penunjukkan Plt atau lainnya. Karena masih menunggu kebijakan dari Kadinas Disdikpora. Kasmudi menambahkan, belum ada seleksi atau apapun karena kekosongannya masih baru, serta menunggu teknis selanjutnya.

Ditambahkannya, jumlah SD di Kudus sekitar 400 lebih, bila ada informasi dari Disdikpora yang diundang adalah kepala UPT Pendidikan dan nantinya disosialisasikan ke sekolah. Untuk menangani wilayah Kecamatan Dawe dan Jati, sementara dirinya  dibantu dengan guru-guru lainnya.

 

About

You may also like...

Comments are closed.