Persiapan UN Perbaikan Sudah 100 %

Ujian-NasionalKudus, Radiosuarakudus.com – Puluhan siswa peserta UN 2015 dipastikan akan mengikuti UN perbaikan yang akan diselenggarakan di SMK Assa’idiyyah mulai tanggal 22 Febuari sampai 2 Maret mendatang.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kudus, Joko Susilo mengatakan, UN perbaikan diikuti oleh peserta UN SMA/MA/SMK tahun 2015 yang memiliki nilai kurang sesuai mata pelajaran. Satu peserta bisa ikut satu mata pelajaran atau lebih pada UN perbaikan ini.

Dia menjelaskan, peserta UN perbaikan Bahasa Indonesia ada dua siswa SMA dan enam siswa SMK. Pada mata pelajaran Matematika ada 32 siswa SMA dan 26 siswa SMK. Mata pelajaran Bahasa Inggris diikuti oleh 12 siswa SMA dan sembilan siswa SMK.

Selanjutnya, pada mata pelajaran sesusi jurusan yaitu Fisika/Ekonomi/Sastra Indonesia/Tafsir ada delapan siswa SMA. Mata pelajaran Kimia/Sosiologi/Antropologi/Hadist ada 22 siswa SMA. Peserta UN perbaikan ini, lanjutnya, rata-rata diikuti oleh siswa yang dulu bersekolah di Kudus.

Meskipun, dalam aturannya siswa bisa mendaftar di mana saja, namun peserta dari Kudus lebih banyak. Untuk persiapan UN susulan, Joko memastikan sudah ada persiapan matang. Tempat pelaksanaan dan peralatan sudah disiapkan di SMK Assa’idiyyah 1 Kudus dengan sistem ujian berbasis komputer.

Pelaksanaan UN semi online ini sudah disosialisasikan langsung oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).Saat ini kata Joko, persiapan yang dilakukan sudah 100%. Selain peserta UN tahun 2015, Peserta UN SMA/SMK/MA tahun 2016 nanti juga dipastikan bisa langsung mengikuti ujian perbaikan nilai yang kurang. Pelaksanaan UN perbaikan rencananya dilaksanakan pada bulan September mendatang.

Ditambahkan oleh Joko Susilo, UN perbaikan ini merupakan pelaksanaan yang kedua di tahun 2016. UN perbaikan untuk tahun pelajaran 2015/2016 akan langsung dilaksanakan setelah adanya pengumuman hasil UN utama. Sebagaimana UN perbaikan untuk tahun 2015, UN perbaikan tahun 2016 tidak bersifat wajib.

Masing-masing peserta UN bebas mengikuti ataupun tidak. Pasalnya, nilai UN tidak menentukan kelulusan. UN perbaikan ini juga tidak harus diikuti di kota pelaksanaan UN. Peserta UN bisa mendaftar sesuai lokasi domisili masing-masing. (Roy-RSK)

You may also like...

Comments are closed.