Ribuan Buruh PT. Djarum Dan PT. Nojorono Terima THR

Kudus, Radiosuarakudus.com- Puluhan ribu buruh di PT. Djarum mulai hari ini, Selasa 5 Juni 2018, menerima tunjuangan hari raya (THR),  Kebahagiaan terpancar dari wajah para buruh yang nampaknya sudah menantikan hal itu. Salah seorang buruh, Martiyah (44 tahun) warga Karanganyar Demak ini juga merasakan hal yang sama.

Buruh yang bekerja di Brak Bitingan lama jalan Loekmono Hadi menerima tunjangan tunai sebesar Rp.  1. 892. 500,  rupiah. Selain dirinya,  ada sekitar 43. 376 pekerja lainnya mendapatkan tunjangan tunai.

Menurut Martiyah, rencananya uang THR ini akan dibuat beli beras,  pakaian dan biaya sekolah. Sementara itu, Public Affairs Manager PT Djarum Kudus, Rahmat Muchtar  mengatakan,  ada 43. 376 buruh borong dari 25 perwakilan (brak) di kabupaten Kudus, Pati, Jepara, Rembang dan Demak yang hari ini mendapatkan THR. Total keseluruhan yang dibagikan sebesar Rp. 80,3 Milyar. Mengalami kenaikan dari tahun lalu sebesar Rp 76,7 milyar.

Sementara itu, hal yang sama juga dilakukan oleh PT. Nojorono Kudus. Sebanyak 2.500 buruh juga menerima THR.  Masni (48 tahun) warga Undaan mengaku senang dengan diberiaknnya THR ini. Rencananya kata dia, uang THR ini akan digunakan untuk biaya sekolah anaknya serta untuk kebutuhan lainnya.

Sugiharto Kabag Produksi PT Nojorono menyatakan ada 2500 buruh rokok diperusahaannya yang menerima THR. Mereka terdiri dari buruh borong dan bathil. Pemberian THR disesuaikan dengan besaran UMK Kudus tahun 2018, yakni sebesar Rp. 1.879.200. (Roy Kusuma – RSK)

 

About

You may also like...

Comments are closed.