Ribuan Warga Muslim Istighotsah Bela Muslim Rohingnya

Kudus, Radiosuarakudus.com- Ribuan warga muslim yang tergabung dalam Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Kudus dan masyarakat umum, Jum’ at 8 September 2017 melaksanakan Istighotsah dan sholat ghoib di gedung JHK Kudus. Kegiatan ini adalah bentuk rasa solidaritas dan keprihatinan yang mendalam terhadap kondisi warga muslim Rohingnya Myanmar yang mendapat perlakuan sewenang – wenang dari militer setempat dan terusir dari negaranya itu.

Menurut ketua panitia kegiatan, H. Yudhi Ernawan, sebetulnya anggota IPHI Kudus ini akan bergabung melakukan kegiatan keprihatinan di Borobudur. Namun karena bertepatan dengan kegiatan Presiden RI di Magelang, dirinya berpikir akan sulit untuk bisa ke Borobudur. Akhirnya, setelah melalui rapat koordinasi dengan panitia lainnya serta Polres Kudus, disepakati untuk melakukan Istighotsah dan sholat ghoib di gedung JHK.

Bahkan kata Yudhi, pihaknya meminta kepada Polres Kudus agar melakukan sweeping kepada anggotanya yang tetap akan melakukan aksi serupa di Borobudur. Dikatakan Yudhi, sekitar 2.500 orang melakukan kegiatan Istighotsah dan sholat ghoib di gedung JHK ini. Bahkan Bupati Kudus, Musthofa, ketua DPRD Kudus Masan beserta jajaran forkopinda juga bergabung bersama.

Sebelumnya lanjut Yudhi, sebanyak 18 bus yang akan membawa para anggota IPHI Kudus dari masing – masing kecamatan sudah menyatakan siap berangkat ke Borobudur. Namun karena kegiatannya dlalihkan ke Gedung JHK Kudus, maka merekapun melakukan Istighotsah dan sholat ghoib disini.

Untuk imam sholat ghoib dipimpin langsung oleh KH. Arifin Fanani kemudian Istighotsah dipimpin oleh ustad H. Aniq Muhammad Makki serta ditutup dengan doa oleh KH. Ahmad Abdul Fatah. Masih kata Yudhi, harapannya dengan kegiatan ini segala permasalahan yang dihadapi oleh saudara muslim di Rohingnya dapat terselesaikan. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.