RPH Modern Milik Pemkab Segera Dioperasionalkan

RPH Asoy

Kudus, Radiosuarakudus.com- Rumah Pemotongan Hewan (RPH) modern yang ada di Kecamatan Kaliwungu, saat ini siap dioperasikan menyusul sarana dan prasana yang ada dinilai cukup lengkap. Hanya saja, pengoperasiannya menunggu uji coba yang dijadwalkan digelar pekan ini. Hal itu dikatakan Kabid Peternakan Dinas Pertanian Perikanan dan Kehutanan Kudus, Sa’diyah, Sabtu 5 Nopember 2016.

Dijelaskannya, untuk melakukan uji coba pemotongan hewan kerbau, Dinas Pertanian Kudus memang menganggarkan dana untuk pembelian satu ekor kerbau. Sementara kesiapan pemilik rumah pemotongan hewan swasta untuk pindah ke RPH modern tersebut, kata dia, selama ini sudah disosialisasikan.

Ia berharap, ketika dioperasikan mereka segera menutup tempat usahanya dan pindah ke RPH modern tersebut. Apalagi, lanjut Sa’diyah, RPH modern tersebut memiliki kandang ternak dengan daya tampung hingga 40-an ekor.

Selain itu, beberapa masukan dari pemilik rumah pemotongan hewan swasta juga direspons, karena nantinya mereka yang akan menggunakannya. Dalam rangka mensosialisasikan kepada masyarakat, Dinas Pertanian Kudus juga mempersilakan panitia hewan kurban pada saat hari kurban untuk menggunakan RPH modern tersebut.
Hanya saja, panitia hewan kurban di sejumlah masjid di Kudus enggan menggunakannya karena alasan warga yang ikut korban tidak bisa menyaksikan secara langsung.

Tempat pemotongan hewan milik swasta, nantinya harus ditutup dan pindah ke RPH modern yang ada di Desa Prambatan Kidul, Kecamatan Kaliwungu tersebut. Kalaupun hendak mendirikan RPH sendiri, katanya, Dinas Pertanian Kudus mulai menyusun peraturan daerah (perda) tentang RPH. Isi di dalam perda tersebut, salah satunya mengatur soal persyaratan yang harus dipenuhi pihak swasta yang hendak mendirikan RPH, salah satunya lokasi, bangunan, dan peralatan yang higienis serta dilengkapi dengan instalasi pengolahan air limbah (IPAL).

Dan jika tidak mampu memenuhi persyaratan tersebut, tentunya tidak akan keluar izinnya. Lebih baik, lanjut dia, pemilik RPH memanfaatkan RPH modern yang dilengkapi dengan fasilitas kandang ternak, IPAL serta alat pemotong hewan modern.

Pembangunan fisik RPH modern tersebut dikerjakan sejak tahun 2013 dengan anggaran sebesar Rp1,25 miliar, tahun berikutnya dianggarkan sebesar Rp1,2 miliar. (Roy Kusuma – RSK)

You may also like...

Comments are closed.