Seorang Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal Didalam Sumur

Kudus, Radiosuarakudus.com- Warga Desa Kedungdowo kecamatan Kaliwungu, Minggu malam 7 Juni 2020 sekitarpukul 23.30 dikejutkan dengan meninggalnya warga setempat yang berada di dalam sumur. Diketahui warga tersebut adalah Subekan (58 tahun) penduduk Rt. 06. Rw. V. Menurut Kapolsek Kaliwungu, AKP Asnawi, dari keterangan istri korban yakni Tumini (53 tahun) suaminya sebelumnya tidur dikamar bersamanya. Namun tiba – tiba dia mendengar ada sesuatu yang tercebur disumur.

Sementara suaminya juga tidak ada disampingnya. Dia lalu bergegas kesumber suara itu dan kebetulan anaknya yang bernama Edi (35 tahun) juga sama mendengar suara dari arah sumur. Keduanya lalu mencari sumber suara disumur, dan alangkah terkejutnya mereka karena korban yang juga adalah ayah Edi dan suami Tumini sudah berada didalam sumur yang berkedalaman  sekitar 10 meter.

Lantas lanjut AKP Asnawi, keduanya minta tolong kepada warga yang berada disekitar lokasi. Selanjutnya, warga melaporkan kejadian ini ke Polsek Kaliwungu dan pihak Polsek langsung menghubungi BPBD Kudus. Tak berselang lama, tim relawan dari BPBD Kudus, petugas medis dari puskesmas Sidorekso serta tim Inafis Polres Kudus meluncur ke lokasi kejadian. Sekitar 15 menit kata AKP Asnawi, korban berhasil dievakuasi dari dalam sumur dalam keadaan sudah meninggal dunia.

Evakuasi berhasil seluruhnya pada Senin dinihari,  sekitar pukul 00.30 wib. Setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim medis puskesmas Sidorekso dan tim Inafis Polres Kudus , korban akhirnya diserahkan ke keluarga untuk dimakamkan. Dari keterangan istri korban, suaminya memang sering mengeluhkan sakit kepala akibat dari kecelakaan kerja yang dialaminya sekitar empat tahun yang lalu. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.