Tamzil Kembalikan Berkas Ke PKB

Kudus, Radiosuarakudus.com- Mantan Bupati Kudus periode 2003 – 2008 HM. Tamzil menambah daftar nama bakal calon bupati Kudus periode 2018 – 2023. Minggu siang kemarin 10 September 2017, Tamzil dan rombongan mengembalikan berkas pendaftaran ke kantor DPC PKB Kabupaten Kudus. Kedatangan HM. Tamzil dan rombongan diterima oleh ketua DPC PKB Kabupaten Kudus, Ilwani dan ketua tim penjaringan, Noorhadi.

Menurut Tamzil, dirinya sengaja ikut mendaftar menjadi bakal calon Bupati Kudus tahun depan karena ada desakan dari beberapa tokoh Kudus dan juga pecinta Persiku. Pecinta Persiku sangat ingin dirinya maju lagi menjadi bakal calon Bupati Kudus, agar Persiku mampu menjadi tim elite.

Tamzil beranggapan, masih ada aturan dirinya ikut kembali dalam pemilihan Bupati Kudus tahun depan. Saat mencalonkan diri menjadi Bupati Kudus periode 2013 – 2018, dia juga melalui PKB. Dikatakannya, meski tersandung kasus hukum dia tidak merasa ada masalah. Karena dalam kasusnya terdahulu, ada tahapan yang tidak dilalui sehingga dirinya merasa “dikriminalisasi”. Untuk itu, dia merasa melalui PKB lah dengan semboyan “Membela Yang Benar”, keyakinan untuk maju menjadi bakal calon Bupati Kudus yang akan datang semakin bulat.

Tamzil pun bertekad, ingin merubah Kudus menjadi lebih baik dan lebih maju dari yang sekarang, tentunya semua itu harus kerja keras untuk bisa mendapatkan rekomendasi. Beberapa langkah juga sudah ditempuh dengan melakukan komunikasi politik dengan Partai Hanura, Partai Demokrat, PAN dan partai – partai lain.

Sementara Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Bupati Kudus periode 2018 – 2023 PKB, Noorhadi, Senin 11 September 2017 mengatakan, sejak dibuka pendaftaran pada tanggal 28 Agustus dan ditutup hari ini, Senin 11 September 2017 sudah ada 12 orang yang mengambil formulir. Yang sudah mengembalikan formulir adalah Sri Hartini, Tamzil, Khoriroh, Joni Rahardjo, Umar Ali, Maesaroh serta Ilwani. Dan hanya Maesaroh saja yang mengembalikan berkas untuk bakal calon wakil bupati, lainnya adalah bakal calon bupati. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.