Tenaga Medis Diminta Tetap Semangat Dalam Melayani Masyarakat

Kudus, Radiosuarakudus.com- Meski ada beberapa tenaga medis baik yang ada dirumah sakit maupun di puskesmas setelah melalui Rapid Test hasilnya positif Covid-19, mereka diminta untuk tetap semangat dalam melayani masyarakat. Salah satu bentuk motivasi kepada tenaga medis ini, adalah kunjungan Plt Bupati Kudus HM Hartopo ke puskesmas Jekulo, Selasa 28 April 2020.

Diterima langsung oleh kepala UPT Puskesmas Jekulo, dr. Emy Ruyanah, Hartopo meninjau lokasi ruang isolasi yang digunakan untuk perawatan pasien Covid-19. Kepada beberapa awak media yang menemuinya di puskemas Jekulo, Hartopo mengatakan bahwa kunjungannya kali ini lebih diprioritaskan kepada puskesmas yang memiliki layanan rawat inap serta baru ada skrinning atau Rapid Tes.

Dimana sebelumnya sudah ada Rapid Tes tenaga kesehatan dan dilakukan isolasi sebanyak 7 orang. Selain itu juga kata Hartopo, hari ini masih dilanjutkan dengan Rapid Tes lagi. Untuk 7 orang tersebut hari ini juga dilakukan swab dan berasal dari beberapa puskesmas. Kepada tim medis lanjut Hartopo, harus tetap semangat untuk melayani masyarakat. Mereka juga diminta untuk tidak takut dalam melayani masyarakat.

Sementara itu Kepala UPT Puskesmas Jekulo, dr. Emy Ruyanah mengatakan, saat ini yang dirawat dan berada di ruang isolasi sebanyak 12 orang. Mereka setelah melalui Rapid Tes dinyatakan positif. Dari ke 12 orang ini tidak semuanya adalah tenaga kesehatan tetapi bercampur dengan masyarakat umum lainnya. Mereka itu kata dr. Emy Ruyanah, berasal dari kecamatan Jekulo 7 orang, kecamatan Dawe 2 orang, kecamatan Undaan 2 orang dan dari kecamatan Kota 1 orang.

Dari 12 orang tersebut lanjut dr. Emy Ruyanah, 7 orang adalah tenaga kesehatan. Untuk jumlah karyawan di puskesmas Jekulo ini kata dia, sebanyak 80 an orang. Tetapi yang sudah dilakukan Rapid Tes baru 40 an orang (50%) dan belum keseluruhan. Hanya saja, hari ini masih dilanjutkan Rapid Tes serta pengambilan swab untuk 7 orang yang positif dari hasil Rapid Tes kemarin. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.