Waspadai Virus Mers, Calon Jamaah Haji Kudus Akan Dipantau

Mers-virusKudus, Radiosuarakudus.com – Kasus Mers yang melanda Korea Selatan sejak beberapa bulan ini menimbulkan kekhawatiran meledaknya virus ini. MERS adalah singkatan dari Middle East Respiratory Syndrome Corona Virus. Virus ini merupakan jenis baru dari kelompok Coronavirus (Novel Corona Virus).

Menurut Kepala Bidang Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan pada Dinas Kesehatan kabupaten Kudus, Dokter Hikari Widodo, Senin 29 Juni 2015, MERS (Middle East respiratory syndrome) disebabkan oleh virus yang disebut korona virus, yang masih satu kelompok dengan virus SARS.

Gejala penyakit ini mirip dengan flu, yakni demam, batuk, dan sesak napas. Namun, virus ini akan menyerang hebat jika menginfeksi saluran pernapasan.
Dijelaskan oleh dr. Hikari Widodo, sampai saat ini di Indonesia memang belum ditemukan adanya penderita Mers.

Meski begitu, pihak Kementerian Kesehatan berupaya untuk mengawasi kedatangan warga Indonesia atau warga asing yang datang dari negara terjangkiti Mers.

Seperti Korea Selatan maupun Thailand. Begitu halnya untuk para jamaah calon haji, dihimbau untuk mempersiapkan baik fisik maupun mental menjelang keberangkatannya ke tanah suci.

Bahkan setelah para jamaah pulangpun, dihimbau untuk pro aktif disaat pulang nanti ada yang merasakan demam, batuk serta sesak nafas agar segera menghubungi petugas kesehatan terdekat.

Ditambahakan oleh dr. Hikari, penularan Mers oleh virus Corona ditanah suci bisa melalui unta. Untuk itu, para jamaah calon haji diharapkan selalu waspada dan selalu menjaga kebugaran. (Roy-RSK)

You may also like...

Comments are closed.