36 Kepala SD di Kudus Dijabat Plt

Kudus, Radiosuarakudus.com- Sebanyak 36 SD negeri  di Kudus kepala sekolahnya dijabat Plt agar kegiatan di sekolah tetap dapat berjalan. Sehingga tidak mengganggu segala urusan di sekolah. Hal itu diungkapkan Kabid Dikdas pada Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kudus, Suharto, Kamis 22 Maret 2018. Surat penunjukan sebagai Plt juga sudah diserahkan kepada masing – masing yang diberikan tanggungjawab itu.

Dikatakannya, SD  yang kepala sekolahnya dijabat Plt karena pensiun, meninggal dunia atau memang masih kosong karena belum ada kepala sekolahnya secara difinitif. Selain itu ada juga dalam Plt ini kepala sekolah menjabat rangkap di SD lain.

Dijelaskan oleh Suharto, yang terpenting  disekolah itu sudah terisi kepala sekolahnya meski hanya Plt karena sebentar lagi akan ada ujian. Selain itu kata dia, plt pun dapat menandatangani  ijazah. Terkait kapan akan dilakukan pelantikan atau penunjukan kepala sekolah SD yang difinitif, Suharto mengangkat bahu mengisyaratkan tidak tahu.

Banyaknya plt kepala SD negeri di Kudus membuat banyak guru serta masyarakat menyorot  hal ini. Seharusnya menurut mereka, langsung dilakukan penunjukan kepala SD negeri yang difinitif. Sehingga kebijakan yang diambil dapat lebih luas. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.