48 Sekolah Ikuti OSN Tingkat SMP

Kudus, Radiosuarakudus.com- Sebanyak 48 sekolah tingkat SMP di Kudus, Sabtu 16 Maret 2019, mengikuti lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat kabupaten. Acara tersebut digelar di SMP 1 Bae dengan menggunakan enam ruang kelas. Menurut Kasi Kurikulum pada Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kudus, Moh Djamin, ada tiga mapel dalam OSN ini. Yakni matematika, IPA dan IPS.

Masih kata Djamin, maing – masing sekolah mengirimkan 3 siswanya untuk tiga mapel dalam OSN tersebut. Sehingga total terdapat 144 peserta. Diharapkan para pemenang ini nanti akan berprestasi ditingkat provinsi Jawa Tengah. Rencananya, para pemenang dalam OSN tingkat kabupaten ini nanti, pada bulan April akan mengikuti OSN tingkat provinsi. Ditegaskan oleh Djamin, harapannya seperti halnya tahun lalu, Kudus berhasil maju hingga tingkat nasional.

Tahun lalu kata Djamin, siswa SMP 1 Kudus mampu meraih juara III mapel matematika serta siswa SMP 1 Jati meraih juara III mapel IPS. Sedangkan tujuan diadakannya OSN ini adalah meningkatkan kemampuan siswa dibidang matematika, IPA dan IPS. Serta menumbuh kembangkan kemampuan siswa untuk berpikir kritis, sistematis, kreatif dan inovatif.

Masing – masing mapel nanti akan diambil pemenang, dan juara I dari masing – masing mapel yang akan maju ditingkat provinsi. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.