Beberapa SMP Menggelar UNBK Mandiri

Kudus, Radiosuarakudus.com– Simulasi ujian nasional berbasis komputer (UNBK) secara serentak yang digelar beberapa waktu lalu, ternyata belum cukup. Sekolah masih menggelar uji coba secara mandiri untuk mengukur kesiapan siswa dalam menghadapi UNBK mendatang.

Humas SMP 1 Kudus Hasan, Jum’at 26 Januari 2018 mengatakan, uji coba UNBK mandiri memang telah menjadi agenda sekolah untuk membekali siswa agar siap mengikuti UNBK. Uji coba ini didesain sebagaimana pelaksanaan UNBK sebenarnya.

Proktor UNBK Alif Nur Saidah mengatakan, untuk uji coba mandiri, SMP 1 Kudus mulai menggelar kegiatan ini sejak Senin 22 Januari dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia, Selasa 23 Januari dengan mata pelajaran Matematika, Rabu 24 Januari dengan mata pelajaran Bahasa Inggris, dan terakhir Kamis kemarin, 25 Januari dengan mata pelajaran IPA. Dijelaskannya, setiap hari satu mata pelajaran dan pesertanya dibagi menjadi dua sesi. Di SMP 1 Kudus, peserta UNBK tahun ini mencapai 269 siswa.

Sedangkan ruangan yang disiapkan ada empat laboratorium komputer. Masing-masing ruang diawasi oleh satu pengawas dan satu proktor. Dikatakannya, ini adalah tahun ketiga sekolahnya mengikuti UNBK, sehingga untuk kesiapan sarana dan prasarana sudah siap. Begitu juga dengan siswanya.

Terpisah, Kepala SMP 2 Kudus Sujarwo juga mengatakan, uji coba ujian nasional secara mandiri memang menjadi agenda rutin sekolah setiap tahun. Untuk persiapan uji coba UNBK tahun ini, SMP 2 Kudus juga akan segera melaksanakan uji coba UNBK.

Selain itu, uji coba berbasis kertas juga tetap dilaksanakan. Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Kudus Joko Susilo mengatakan, seluruh SMP di Kabupaten Kudus akan mengikuti UNBK semuanya. Persiapan UNBK telah dilakukan sejak jauh-jauh hari. Simulasi UNBK juga sudah dilaksanakan serentak. Selain itu, sekolah juga telah membekali siswa dengan penguatan materi melalui les tambahan.

Dia berharap, hasil dari UNBK tahun ini nantinya jauh lebih baik dibandingkan tahun lalu. Apalagi lanjut Joko, persiapan UNBK tahun ini lebih panjang, dia berharap hasilnya bisa meningkat. (Roy Kusuma – RSK)

 

About

You may also like...

Comments are closed.