Desa Tanjungkarang Terendam Banjir

Kudus, Radiosuarakudus.com- Akibat hujan yang semalaman mengguyur Kudus dan sekitarnya sejak Kamis malam hingga Jum’at siang, Desa Tanjung Karang Kecamatan Jati terendam banjir. Ketinggian air 20 – 50 cm. Banjir itu disebabkan karena meluapnya sungai Gayam turut desa setempat.

Salah satu warga Rt. 04 Rw. 3 Desa Tanjung Karang Kecamatan Jati, Edi Mulyono mengatakan, banjir datang sejak Jumat pagi 25 Januari 2019. Banjir itu disebabkan karena meluapnya sungai setempat. Ketinggian air mencapai 20 hingga 50 cm.

Menurutnya, banjir di desanya sering terjadi. Biasanya banjir hanya sehari atau dua hari saja. Namun apabila cuaca hujan deras diperkirakan genengan air akan bertambah.

Senada juga diungkapkan oleh Padi warga Desa Tanjung Karang Rt. 02 Rw. 3. Menurutnya banjir baru terjadi sejak Jumat pagi. Ketinggian air di rumahnya mencapai 40 cm.

Sementara itu, dari pantauan reporter radio Suara Kudus, di Rw. 3 Desa Tanjung Karang sebanyak 120 rumah yang terendam banjir. Dari jumlah itu, sebanyak 15 rumah sudah kemasukan air. (Roy Kusuma – RSK)

 

 

About

You may also like...

Comments are closed.