Djarum Foundation Resmikan SMK Beauty And Spa

Kudus, Radiosuarakudus.com- Djarum Foundation tidak pernah berhenti untuk terus membantu anak negeri menjadi lebih baik. Utamanya adalah dalam bidang pendidikan. Dan salah satu kontribusi Djarum Foundation yang saat ini tengah dikembangkan adalah pembinaan untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang ada di Kudus. Hingga kini Djarum Foundation telah berhasil membina 16 SMK dengan 18 kompetensi keahlian yang ada di Kudus, dan salah satu SMK binaan Djarum Foundation adalah SMK PGRI 1 Kudus yang bergerak dibidang Beauty and Spa.

Menurut Direktur Program Bakti Pendidikan Djarum Foundation, Primadi H Serad disela – sela peresmian SMK Beauty and Spa di SMK PGRI 1 Kudus, Kamis 19 September 2019, untuk memajukan jurusan ini harus dimulai dengan pengembangan dan penyelarasan kurikulum. Dikatakannya, setelah persiapan teori yang cukup matang, nantinya para pelajar akan mendapatkan binaan langsung dari pelaku industri. Dalam hal ini guru sebagai ujung tombak pembelajaran untuk mendapatkan pelatihan khusus diberbagai bidang perawatan kecantikan dan terapi spa.

Selain itu lanjut Serad, Djarum Foundation juga ikut memberikan tambahan fasilitas dengan standar internasional yang dapat digunakan para pelajar selama program pelatihan berlangsung. Dengan fasilitas ini, para siswa akan mudah menyesuaikan diri ketika terjun ke industri kecantikan dan siap untuk bekerja. Saat ini tiga siswa SMK PGRI 1 Kudus sedang disiapkan untuk diberangkatkan ke Kanada pada salah satu gerai MRI diakhir tahun ini.

Sementara itu Presiden Komisaris PT. Mustika Ratu Tbk, Putri Kus Wisnu Wardani menyampaikan, bahwa pihaknya sangat mendukung dan senang bekerjasama dengan pemerintah dan Djarum Foundation. Khususnya dalam membangun kompetensi guru dan siswa di SMK PGRI 1 Kudus sebagai Beauty and Spa Academy yang handal dan menjadi kebanggaan dimana lulusannya adalah siswa – siswa yang siap bekerja dan bersaing dengan penghasilan yang lebih baik di era industri 4.0.

Dikatakannya, PT. Mustika Ratu Tbk sebagai perusahaan lokal yang bergerak dibidang industri kosmetik dan jamu tradisional telah dan akan terus mendukung SMK PGRI 1 Kudus dengan memberikan produk – produk berkualitas dan berbasis budaya untuk mendukung praktek siswa disekolah tersebut. Pihaknya juga telah memberikan bantuan tenaga ahli dalam pengembangan kurikulum tata kecantikan serta pelatihan bagi guru – guru SMK PGRI 1 Kudus dengan menyesuaikan kondisi tuntutan industri terkini.

Tidak hanya itu imbuh Putri, pihaknya juga berkomitmen untuk menyalurkan lulusan SMK PGRI 1 Kudus ke jaringan spa yang dimilikinya baik didalam maupun di luar negeri.

Sedangkan Plt Bupati Kudus, Hartopo, pada kesempatan ini menyampaikan apresiasinya atas bantuan Djarum Foundation dalam bidang pendidikan kepada SMK di Kudus. Dari 16 SMK di Kudus, 14 SMK swasta dan 2 SMK negeri semuanya sudah diberikan fasilitas oleh Djarum Foundation. Dikatakannya, misi Djarum Foundation sendiri adalah menyiapkan sumber daya manusia melalui SMK ini untuk siap kerja. Bahkan karena bantuan Djarum Foundation ini, pendidikan di SMK menjadi barometer nasional.

Tentu harapannya, gaji yang diterima lulusan SMK ini bisa diatas rata – rata atau melebihi sarjana. Dan itu juga sudah terbukti. Dicontohkannya, dari lulusan SMK jurusan maritim saat ini malah sudah ada yang bekerja dan digaji antara Rp. 10 juta – Rp. 12 juta. Hartopo berharap, lulusan SMK PGRI 1 Kudus jurusan Beauty and Spa ini dapat bersaing dan profesional setelah lulus dan bekerja nantinya.

Hadir dalam acara ini Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Dr. Ir. M Bakrun M.M dan kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Jumeri, S.TP, M.Si. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.