Hari Pertama UNBK SMP/MTs Diwarnai Keterlambatan Soal Ke Komputer Peserta

Kudus, Radiosuarakudus.com- Selama empat hari, secara nasional akan berlangsung pelaksanaan ujian nasional berbasis nasional (UNBK) tingkat SMP/MTs. Ujian nasional itu dimulai hari ini, Senin 23 April – Kamis 26 April 2018. Di Kudus peserta UNBK sebanyak 14.292 siswa, dengan perincian untuk peserta SMP sebanyak 7.629 siswa dan peserta MTs sebanyak 6.563 siswa. Dan tahun ini di Kudus baik SMP maupun MTs seluruhnya sudah melaksanakan UNBK.

Menurut Kabid Dikdas pada Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kudus, Suharto, jumlah SMP di Kudus sebanyak 49 unit. Dari jumlah itu, yang mengikuti UNBK mandiri sebanyak 14 sekolah dan yang menumpang sebanyak 35 sekolah. Sedangkan di MTs, terdapat 65 madrasah. Dari jumlah itu, 47 madrasah melaksanakan UNBK secara mandiri dan yang menumpang sebanyak 18 madrasah.

Sementara itu, ketua musyawarah kerja kepala sekolah (MKKS) SMP Kabupaten Kudus, Sujarwo, Senin 23 April 2018 mengatakan, pada hari pertama dengan mapel UNBK Bahasa Indonesia memang ada sedikit kendala yakni soal masuk ke komputer para peserta mengalami keterlambatan antara 15 – 30 menit. Hal itu lanjut dia, adalah hal biasa karena server pusat yang sangat padat dalam melayani UNBK secara nasional.

Namun para siswa tidak panik karena hal itu sudah biasa karena dalam simulasi maupun try out, sudah disampaikan serta kajadian itu juga sudah dialami. Sehingga para siswa tetap tenang dan dapat melaksanakan ujian nasional sesuai jadwal. Dijelaskan oleh Sujarwo, dalam keterlambatan ini tidak ada jam pengerjaan soal yang dikurangi. Meski ada keterlambatan 30 menit, siswa dalam mengerjakan soal tetap sesuai jam dan tidak ada pengurangan waktu.

Salah seorang siswa dari SMP 3 Bae, Alfian Alfarizi yang mengikuti UNBK di SMK Nusantara mengaku, materi UNBK Bahasa Indonesia tidak sulit dan dapat dikerjakan dengan mudah. Dia juga mengaku tidak ada kendala berarti dalam mengerjakan UNBK hari pertama ini.

Hari pertama ini materi UNBK adalah Bahasa Indonesia, kemudian Selasa (24 April) Matematika, Rabu (25 April) Bahasa Inggris dan Kamis (26 April) adalah IPA. Di Kudus dalam pelaksanaan UNBK ini terdapat 10 sub rayon.

Sementara itu, kepala SMP 2 Undaan, Ahadi Setiawan mengatakan, seperti halnya tahun lalu sekolahnya tetap menumpang UNBK di SMA 2 Kudus. Pihak sekolah juga menyiapkan kendaran umum untuk mengangkut mereka.

Dikatakannya, untuk sarana dan prasarana seperti komputer memang belum sepenuhnya dimiliki oleh sekolahnya untuk menunjang UNBK secara mandiri. Namun tahun depan, hal itu akan diusahakan agar dapat melaksanakan UNBK secara mandiri. (Roy Kusuma – RSK)

 

 

 

About

You may also like...

Comments are closed.