Memprihatinkan Baru 2 Bulan Dikerjakan Talud Kali Sempalan Ambrol

 

TALUD AMBROL

 

Kudus, Radiosuarakudus.com- Cukup memprihatinkan, talud kali Sempalan diwilayah desa Jati Kulon, Rabu pagi 1 Januari 2017 sekitar pukul 05.00 ambrol dan jatuh ke sungai. Padahal, pembangunan talud tersebut baru selesai 2 bulan lalu dikerjakan dan masih dalam masa perawatan oleh rekanan. Menurut

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kudus, Sam’ani Intakoris, proyek tersebut merupakan proyek pembangunan pada 2016 lalu. Namun selang hanya dua bulan saja, sudah ambruk dan hal ini cukup memprihatinkan.

Menurutnya, kerusakan pada talut itu terjadi sepanjang kisaran 15 meter. Dan talud yang ambrol ke Sungai itu,  juga disertai dengan tumpukan tanah material yang berada disekitarnya. Mendapatkan laporan tersebut, pihaknya hari ini mendatangi lokasi untuk melihat talud yang ambrol disana.

Pihaknya mengaku tidak tahu persis tentang anggaran dan jenis pembangunan tersebut. Sebab pada 2016 lalu, pekerjaan talud masih dalam tugas Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (Cipkataru) yang kini menjadi  Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman, dan Lingkungan Hidup. Bahkan papan proyek juga tidak ada, tapi sekarang sudah menjadi tugasnya, sehingga pihaknya akan menyelesaikan pembangunan tersebut.

Penyelesaian pembangunan, kata Sam’ani, dilakukan dengan cara meminta pertanggungjawaban kontraktor pelaksana. Kemudian, diminta pula pembangunan ulang pada talud yang sudah ambrol tersebut.

Pembangunan yang dilakukan nanti, tak hanya dengan menambal dan menata kembali talud yang ambrol. Namun lebih pada pembangunan ulang semua bagian talud yang sudah roboh dikawasan tersebut.

Dia mentaksir, talud yang ambrol karena kesalahan pembangunan. Bagian penguat talud hanya menggunakan besi cor  bentuknya memanjang yang ditimbulkan material tanah saja. Padahal, seharusnya penguat berbentuk T.

Selain itu, tidak adanya lubang saluran air ditalud membuat air tak bisa mengalir ke sungai. Hal itu juga membuat tanah menjadi gembur, dan secara perlahan air mendorong talut hingga akhirnya jebol.

(Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.