Nomo Koeswoyo Obati Kerinduan Penggemarnya

Kudus, Radiosuarakudus.com- Seluruh ruangan di RM. Ulam Sari malam itu tidak muat menampung para pecinta dan penggemar grup band legendaris Koes Bersudara/Koes Plus. Pasalnya, kehadiran Nomo Koeswoyo mampu menyedot perhatian 400 an penonton yang menghadiri ulang tahun Fan’s Koes Plus Kudus (FKPK) ke 14, Jum’at 13 Oktober 2017.

Band Kudus yang mendampingi dalam acara tersebut, KT Plus dari Kecamatan Dawe serta DJ band dari Desa Panjang Kecamatan Bae. Sedangkan band tamu KS Plus dari Boyolali. Lebih dari 400 penonton memadati RM. Ulam sari.

Menurut ketua FKPK, Preh Idha Bagus Priyono, sengaja pihaknya mengundang The Legend Koes Bersaudara, Nomo Koeswoyo. Salah satu pentolan Koes Bersaudara itu memang belum pernah didatangkan ke Kudus. Karena banyaknya permintaan untuk mendatangkan Nomo Koeswoyo ke Kudus, maka akhirnya diputuskan pada ultah FKPK ke 14 ini, sang Legend Koes Bersaudara didatangkan. Ternyata kata Idha, animo masyarakat cukup tinggi. Bahkan tamu undangan dari luar kota pun, banyak yang datang.

Pada kesempatan itu, Nomo Koeswoyo meminta kepada yang hadir, agar komunitas ini dapat tetap  bersatu dan tidak terkotak – kotak. Sehingga kata Nomo, komunitas ini dapat tetap eksis sampai kapanpun.

Ada sekitar 8 lagu dinyayikan oleh Nomo Koeswoyo, seperti layar tancap dan lagu – lagu lainnya, yakni Andaikan Kau Datang dan beberapa lagu lainnya dengan iringan KS Plus dari Boyolali. Penonton pun ikut bernyanyi bersama, sambil mengenang masa kejayaan Koes Bersaudara. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.