PBG Gelar Pekan Proklamasi

Kudus, Radiosuarakudus.com- Untuk lebih mengenalkan kepada masyarakat sekaligus dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 74, Pusat Belajar Guru (PBG) Kudus menggelar kegiatan lomba dengan label “Pekan Proklamasi”. Beberapa cabang lomba digelar untuk tingkat paud hingga SMA/SMK dan umum. Menurut keterangan Koordinator PBG, Imam Santosa, Rabu 14 Agustus 2019, acara ini sudah berlangsung sejak Selasa kemarin hingga Jum’at lusa (13 – 16 Agustus 2019).

Dijelaskan oleh Imam, bahwa kegiatan ini juga ternyata mendapat sambutan antusias dari peserta. Khususnya peserta dari paud yang ternyata sangat luar biasa dalam mengikuti lomba ini. Dia berharap, tahun depan kegiatan lomba seperti ini akan bisa lebih maksimal dengan mendapat dukungan penuh dari Disdikpora. Diakui atau tidak lanjut Imam, saat ini pelajar di Kudus haus akan kompetisi. Termasuk para pembina ekstrakurikuler disekolah, dengan adanya acara ini juga bisa mendaftarkan siswanya dan juga sebagai ajang untuk mengasah kemampuannya.

Masih kata Imam, setidaknya dengan adanya banyak lomba yang digelar ini menjadi salah satu daya tarik peserta untuk ikut. Selain itu, acara ini juga memiliki sesuatu yang berbeda sehingga menarik banyak peserta untuk ikut. Harapannya, kegiatan ini kedepan akan lebih baik lagi dengan banyak dukungan dari berbagai pihak

Beberapa cabang lomba yang digelar adalah, untuk jenjang paud (TK/RA) Lomba Menggambar tanggal 16 Agustus 2019. Jenjang SD/MI Lomba Menyanyi Lagu Perjuangan pada tanggal 14 Agustus 2019 dan Lomba Pengucapan Pancasila pada tanggal 16 Agustus 2019. Sedangkan untuk jenjang SMP/MTs adalah Lomba Vokal Grup Trio (lagu daerah dan lagu perjuangan) dan Lomba MTQ pada tanggal 13 Agustus 2019 serta Lomba Pengucapan Pembukaan UUD’45 pada tanggal 16 Agustus 2019. Sedangkan untuk jenjang SMA/SMK/MA adalah Lomba Cerdas Cermat dan Lomba Cipta Puisi pada tanggal 15 Agustus 2019.

Sementara untuk lomba tingkat umum bagi para guru, dosen, mahasiswa dan karyawan juga digelar beberapa lomba, antara lain Lomba Mocopat, Geguritan dan Pembuatan Media Pembelajaran digital dilaksanakan pada pada tanggal 14 Agustus 2019. Sedangkan Lomba Cipta Dongeng dan Cipta Puisi diadakan pada tanggal 15 Agustus 2019. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.