Pedagang Sayur Mayur Depan Pasar Bitingan Diminta Segera Pindah

Kudus, Radiosuarakudus.com- Sebanyak 200 pedagang sayur mayur yang tiap dinihari hingga pagi hari mangkal didepan Pasar Bitingan, pada hari ini Rabu, 28 Pebruari 2018 menerima surat dari penjabat Sekda Kudus, Sujatmiko, tertanggal 27 Pebruari 2018. Isi dari surat tersebut adalah perihal untuk segera pindah ke Pasar Baru Wergu paling lambat tanggal 4 Maret 2018.

Sementara itu Kasi Pasar Daerah pada Dinas Perdagangan Kudus, Moh Kaden, Rabu 28 Pebruari 2018 mengatakan, Selasa kemarin pihaknya menerima surat dari penjabat Sekda Kudus. Setelah dikomunikasikan kepada Kepala Dinas Perdagangan, Sudiharti dan dirinya diminta untuk segera mengirimkan surat tersebut ke para pedagang.

Rencananya kata Moh Kaden, pihaknya akan melakukan komunikasi kepada para pedagang hari Kamis besok. Ini karena para pedagang sendiri ketika menerima surat itu banyak yang mengaku kesannya mendadak. Sehingga banyak dari mereka yang belum siap.

Dalam surat yang perihalnya adalah pemberitahuan penataan pedagang sayur mayur pasar Bitingan itu, isinya adalah bahwa dengan selesainya pembangunan Pasar Baru Wergu Wetan dan memperhatikan pasar Bitingan yang sudah tidak memungkinkan untuk digunakan berjualan sayur mayur terlebih setelah terjadinya kebakaran di Matahari Departemen Store (MDS).

Maka perlu segera dilakukan penataan pedagang sayur mayur dari pasar Bitingan ke pasar Baru Wergu Wetan. Sementara itu penjabat Sekda Kudus, Sujatmiko ketika dikonfirmasi terkait surat itu, masih berada di Jakarta. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.