Pemudik Dapat Manfaatkan Pos Bahagia

 

Kudus, radiosuarakudus.com- Pemerintah Kabupaten Kudus, dalam menyambut kehadiran para pemudik telah menyiapkan pemandu wisata untuk melayani pemudik dari luar kota yang hendak bermalam atau menikmati masakan maupun berbelanja oleh-oleh khas Kudus.

Hal itu dikatakan Bupati Kudus Musthofa ditemui usai apel gelar pasukan kesiapan Operasi Ramadniya Candi 2017 di Alun-alun Kudus, Senin 19 Juni 2017.  Ia mengatakan, pemudik yang masuk ke Kota Kudus akan diperkenalkan sejumlah potensi wisata yang dimiliki oleh Pemkab Kudus.

Apalagi, lanjut dia, Pemkab Kudus juga menyiapkan pemandu yang siap mengantar pemudik. Dikatakannya, hampir semua SKPD dilibatkan, termasuk belasan unit kendaraan juga disiapkan untuk melayani pemudik. Bahkan lanjut dia, bagi pemudik yang hendak menginap, Pemkab Kudus juga menyiapkan penginapan di kawasan objek wisata Colo.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus Yuli Kasiyanto mengungkapkan, saat ini sudah disiapkan jadwal tugas para pemandu wisata yang dibagi menjadi tiga sif.

Nantinya, lanjut dia, pemudik yang membutuhkan panduan bisa mendatangi posko bahagia yang berada di kompleks Terminal Induk Jati Kudus. Di posko tersebut, kata dia, terdapat leaflet yang berisi potensi wisata, kerajinan, maupun kuliner khas Kudus yang bisa dilihat oleh pemudik sebelum berkunjung ke beberapa tempat yang diinginkan.

Ditegaskannya, pelayanan yang diberikan oleh pemandu wisata merupakan layanan gratis, sehingga pemudik tidak perlu mengeluarkan biaya sama sekali. Bahkan, lanjut dia, ketika pemudik hendak menginap, namun tidak mendapatkan kamar hotel karena penuh bisa menggunakan Hotel Graha Muria secara gratis.

Sementara Kapolres Kudus AKBP Agusman Gurning mengungkapkan, dalam rangka pengamanan arus mudik Lebaran 2017, telah disiapkan lima pos pengamanan. Satu dari kelima pospam tersebut berfungsi sebagai pos pelayanan.

Adapun lokasi pospam tersebut, yakni di Alun-alun Kudus, ADA swalayan, SPBU Kerawang, Matahari Plasa dan Terminal Induk Jati Kudus. Terkait dengan lokasi rawan kecelakaan lalu lintas, kata dia, Polres Kudus akan menempatkan personel serta berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kudus untuk dilengkapi lampu peringatan.

Ia mengatakan, sejumlah tempat keramaian, seperti pasar tradisional maupun tempat perbelanjaan modern akan menjadi perhatian dalam pengamanan. (Roy Kusuma – RSK)

 

About

You may also like...

Comments are closed.