Pengaspalan Jalan Trade Center Akan Dilelang

Kudus, Radiosuarakudus.com- Bulan Mei ini rencananya pengaspalan jalan disekitar Trade Center Kudus akan dilakukan pelelangan. Sehingga pengaspalan jalan tersebut dapat segera dilaksanakan. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Perdagangan Kudus, Sudiharti, Selasa 1 Mei 2018. Dikatakannya, tahun ini anggaran yang tersedia memang tidak besar karena hanya Rp. 980 juta.

Dikatakan oleh Sudiharti, dengan anggaran sebesar itu sebelumnya sudah dilakukan pembahasan internal dan juga memastikan kegiatannya nanti benar-benar mendesak dan memiliki manfaat yang besar.

Dengan anggaran yang terbatas, kata dia, kegiatannya memang terbatas, sedangkan penuntasannya masih banyak yang harus diselesaikan. Agar penuntasan pembangunan Trade Center bisa terealisasi tahun ini, pada APBD Perubahan 2018 akan diusulkan anggaran tambahan.

Pembangunan pusat perdagangan di atas lahan seluas 4.618 meter persegi yang berada di kompleks Terminal Induk Jati Kudus tersebut dimulai tahun 2017 dengan anggaran sebesar Rp. 12, 46 miliar. Sementara luas bangunan Trade Center sekitar 2.180 meter yang pengerjaannya selesai bulan Desember 2017.

Hanya saja, bangunan berlantai dua tersebut belum selesai seluruhnya karena masih ada lanjutan pembangunan, terutama untuk jendela, atap lantai dua, penuntasan dinding bangunan serta tangga berjalan. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.