Pentingnya Pengetahuan Tentang Kehamilan Dan Persalinan Bagi Ibu Hamil

Kudus, Radiosuarakudus.com- Guna mencegah kematian ibu dan bayi saat persalinan. BLUD UPT Puskesmas Jati menggelar kegiatan Gerakan Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (Gerpak) di desa yang masuk wilayahnya. Dalam kegiatan tersebut Puskesmas Jati menghadirkan puluhan ibu hamil dan ibu hamil dengan resiko tinggi (bumil resti). Untuk melakukan perencanaan persalinan dirinya kedepan.

Kepala BLUD UPT Puskesmas Jati, Amad Muhammad mengungkapkan,  Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) di Jawa Tengah tahun 2018 terdapat 421 kasus AKI dan 4.481 kasus AKB.

Menurut Amad, sebagian besar kematian kasus AKI dan AKB disebabkan oleh salah satunya oleh kehamilan resti. Tak hanya itu, berbagai resiko yang mungkin terjadi pada saat kehamilan juga turut mempengaruhi proses persalinan.

Seperti tidak adanya kendaraan atau orang yang mendampingi saat ibu akan melahirkan. Lalu minimnya pengetahuan ibu hamil terkait tanda-tanda persalinan, sehingga air ketuban sudah pecah dan habis sebelum ibu hamil mendapat penanganan persalinan dari tenaga medis.

Dengan kegiatan ini, dia mengajak kepada seluruh ibu hamil untuk mempersiapkan dirinya menghadapi persalinan. Antara lain, menyiapkan anggaran untuk persalinan, akomodasi dan orang-orang yang akan membantu menghantarkan ke tempat pelayanan kesehatan nantinya.

Dikatakannya, dalam gerpak ini pihaknya melibatkan kader-kader kesehatan yang ada di desa untuk melakukan penguatan ke pada ibu hamil dan keluarganya.

Melalui kegiatan dia berharap AKI dan AKB di Kudus dapat ditekan. Sehingga ibu dapat melalui persalinan dengan lancar dan bayiny dapat lahir dengan sehat. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.