Ratusan PKL Sport Center Dan Bale Jagong Dikumpulkan

Kudus, Radiosuarakudus.com- Menindaklanjuti hasil rakor penataan PKL pada Hari Rabu 16 januari 2019 lalu di Commond Center, Disdikpora dan Dinas Perdagangan serta Satpol PP langsung gerak cepat dengan mengumpulkan para PKL yang biasa berjualan di Sport Center dan Bale Jagong. Bertempat di GOR Bung Karno, Jum’ at 18 Januari 2019, ratusan PKL dikumpulkan.

Selain Disdikpora dan Dinas Perdagangan, juga hadir Bank Jateng cabang Kudus serta perwakilan PT. Pura. Kehadiran Bank Jateng adalah untuk rencana pelaksanaan E- Retribusi. Sedangkan PT Pura ditunjuk sebagai penyedia kartu E-Retribusi.

Menurut Kepala Dinas Perdagangan Kudus, Sudiharti, dengan dikumpulkannya para PKL ini, mereka diberikan pemahaman untuk ditata agar lebih tertib. Selain itu kata Sudiharti, mereka juga diberikan arahan bahwa lokasi yang digunakan untuk mereka berjualan saat ini adalah sementara. Karena nanti ada dua lokasi disekitar Sport Center dan Bale Jagong yang akan digunakan sebagi lokasi PKL secara permanen.

Nantinya kata Sudiharti, para PKL diminta untuk secara swadaya membuat lapak dilokasi yang telah disediakan secara permanen. Agar lapak seragam, maka pihaknya yang menentukan desainya. Ditegaskan oleh Sudiharti, untuk PKL yang berada disebelah barat dan menempel tembok stadion, tidak boleh berjualan dilokasi itu lagi.

Semua PKL kata dia, harus masuk ke lokasi yang sudah disediakan sehingga tidak ada penyebaran PKL yang berjualan semaunya. Selain itu tegas Sudiharti, PKL nanti juga akan diberikan kartu E-Retribusi dan itu juga sebagai indentitas bagi PKL yang berjualan dilokasi Sport Center dan Bale Jagong. Kartu itu juga tidak bisa dijual belikan. Bila mereka sudah tidak berjualan dilokasi itu lagi, maka kartu E-Retribusi harus diserahkan ke Dinas Perdagangan.

Sementara itu, usai para PKL diberikan arahan, dilanjutkan ke lokasi yang disiapkan agar para PKL tahu lokasi mereka yang baru ketika berjualan. Lokasi itu disesuaikan dengan jenis jualan para PKL. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.