Satpol PP Ancam Akan Bongkar Cafe Karaoke Bandel

Kudus, Radiosuarakudus.com- Menjelang datangnya bulan suci ramadhan dan sekaligus agar supaya kaum muslimin di Kudus dalam menjalankan ibadah puasa lebih khusyuk, Satpol PP berencana akan melakukan operasi cipta kondisi. Beberapa lokasi yang rencananya akan dilakukan operasi adalah hotel dan kost – kost an. Menurut kepala Satpol PP Kabupaten Kudus, Djati Solekah, Selasa 8 Mei 2018, pihaknya tentu bersama – sama dengan aparat terkait dalam melaksanakan operasi cipta kondisi jelang ramadhan.

Masih kata Djati, pihaknya akan terus melakukan kegiatan operasi jelang ramadhan dalam menjaga ketertiban masyarakat. Seperti warung – warung yang menjual miras juga akan dioperasi termasuk tempat – tempat yang dicurigai sebagai tempat mesum.

Ditegaskan oleh Djati Solekah, beberapa tempat cafe karaoke yang membandel dan masih buka secara diam – diam juga akan dilakukan pembongkaran. Ada beberapa cafe karaoke yang masuk dalam daftar dirinya untuk dilakukan pembongkaran karena tidak ada ijinnya.

Dalam waktu dekat ini kata dia, pihaknya akan melakukan pembongkaran terhadap cafe karaoke itu. Apalagi beberapa kali sudah diberikan peringatan, namun masih tetap buka secara diam – diam. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.