Tahun Ini Kemungkinan Target Retribusi Sulit Terealisasi

Kudus, Radiosuarakudus.com- Pencapaian retribusi 2019 sebesar Rp 7,83 miliar dari target Rp 13,28 miliar. Menurut Kabid Perdagangan pada Dinas Perdagangan Kudus, Albertus Harys Yunanto, belum bisa penuhi target terkendala pemakaian kekayaan daerah (PKD) pasar yang  tidak maksimal.

Dikatakan oleh Harys, pasar Kliwon sistem sewa sudah berjalan namun, masih banyak yang belum membayar hingga ada tunggakan. Sementara, pasar Jember dan Bitingan, belum bisa sistem sewa karena pihak investor belum menyerahkan ke pemerintah kabupaten (Pemkab). Seharusnya kata dia,  pada 2017 masa perjanjian selesai, juga tidak tahu alasannya belum diserahterimakan.

Untuk tahun ini target naik menjadi Rp 15,32 miliar. Semakin berat beban retribusi, Harys mengatakan, seharusnya penyumbang terbesar dari PKD namun dalam praktiknya belum bisa membantu.

Retribusi pasar sumbernya beragam, yakni dari pendapatan parkir, sewa kios dan los, retribusi pelayanan sampah atau kebersihan dan sebagainya. Harys mengatakan, masing-masing memiliki target sendiri. Misalnya, retribusi yang bersumber dari parkir, target sebesar Rp 203 juta, dan tercapai Rp 196 juta.

Berharap, pasar Jember dan Bitingan bisa segera diurus, untuk serah terima kepada pemkab. Karena hasilnya sangat membantu untuk pemenuhan pendapatan retribusi. Tahun ini pihaknya  juga agak pesimis target terpenuhi. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.