Tim Legend Persiku Ikuti “Legend Trofeo Off Indonesia”

Kudus, Radiosuarakudus.com- Sebanyak 23 pemain legend yang juga pernah memperkuat Persiku beberapa waktu lalu, akan mengikuti turnamen persahabatan di Semarang dengan tajuk “Legend Trofeo Off Indonesia”. Tim legend Persiku ini akan bergabung bersama legend dari Persib Bandung dan Persik Kediri. Dan bertempat dipendopo kabupaten Kudus, mereka dilepas oleh Bupati Kudus, HM. Tamzil, Sabtu 30 Maret 2019.

Ke 23 pemain legend Persiku yang akan mengikuti friendly match tersebut adalah penjaga gawang Kiswoyo dan Agus Gunawan. Kemudian ada nama – nama Harwanto, Cucun Sulistiyo, Wijiono, Suwarto, Nur Akhmad, Sabari, Arifin, Nawawi, Ngatono Peni, Hidayat (Yayat), Syafiq Arrosyid, Andik Choeroni, Moh Amin, Sukma Oni, Bambang Harsoyo, Wawan Kristiawan, Sutamto, Yasin, Agus Santiko, Ayatullah Humaini dan Mustain.

Pimpinan rombongan Ayatullah Humaini mengatakan, pertandingan ini adalah laga persabahatan dari para legend. Dan pertandingan digelar segitiga dengan durasi waktu 1 X 45 menit bergantian. Ini adalah pertandingan yang menyenangkan, karena nanti akan bertemu dengan para pemain legend seperti dari Persib dengan beberapa pemain top saat itu. Begitu pula dengan di Persik Kediri juga ada nama – nama pemain legend yang juga pernah berkiprah di tim nasional.

Sementara itu Bupati Kudus, HM. Tamzil mengatakan ini adalah pertandingan para pemain legend. Semua tergantung dari mereka dalam pertandingan persahabatan itu. Setidaknya sudah ada persiapan dari para legend seperti latihan fisik. Hanya saja, ini merupakan pertandingan persahabatan, maka tentunya juga ini hanya  sebagai bentuk refreshing bagi mereka. (Roy Kusuma – RSK)

 

 

About

You may also like...

Comments are closed.