Jamaah Calon Haji Kudus Lakukan Pemeriksaan Kesehatan

HajiKudus, Radiosuarakudus.com – Calon jamaah haji dari Kudus yang bakal berangkat tahun ini sudah melalui dua tahap pemeriksaan kesehatan. Tahap pertama dilaksanakan bulan April 2015 lalu, yakni rontgen, laboratorium dan pemeriksaan penyakit dalam. Sedangkan pada tahap kedua, pemeriksaan pemberian imunisasi dan sudah berjalan empat kali. Terakhir 7 Agustus 2015 yang akan datang.

Menurut kasi pengendalian penyakit pada Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Kudus, Sudarsono, Selasa 4 Agustus 2015, saat ini para jamaah calon haji tinggal menunggu buku kesehatan jamaah haji (BKJH) untuk mencatat kesehatan mereka. Sementara dari hasil rekap kesehatan dari beberapa puskesmas, penyakit yang mendominasi calon jamaah haji adalah hipertensi dan diabetes militus (DM), meski ada juga yang berpenyakit jantung.

Dia menambahkan, calon jamaah Haji yang terkena penyakit jantung, puskesmas membuat surat rujukan ke RSUD dr. Loekmonohadi dan disarankan konsultasi pada dokter spesialis dalam. Ditambahkan, data sementara untuk penyakit hipertensi berjumlah 190 an orang dan DM berjumlah 180 an orang dari total calon jamaah Haji 975 orang.

Darsono mengatakan, dua penyakit tersebut sekarang ini sudah merambah ke usia produktif, tidak hanya orang-orang usia tua.
Dijelaskannya, bagi calon jamaah haji yang penyakitnya beresiko tinggi, tetap dibekali obat-obatan untuk dikonsumsi selama menjalani ibadah haji.

Sementara itu, tiap kloter ada pendampingan tenaga medis, diantaranya petugas kesehatan Haji daerah (TKHD) satu orang, petugas kesehatan Haji Indonesia (TKHI) sebanyak tiga orang yakni dua dokter dan satu perawat.

Darsono menjelaskan empat bulan ini masih dilakukan pemantauan, jika ada calon jamaah Haji yang tidak memungkinkan berangkat, terpaksa ditunda keberangkatannya. Selain itu, hasil pemeriksaan pertama belum ada calon jamaah Haji yang hamil. (Roy RSK)

You may also like...

Comments are closed.