Bayi PDP Asal Gebog Meninggal Dunia

Kudus, Radiosuarakudus.com- Kembali daftar pasien PDP (Pasien Dalam Pengawasan) Covid-19 di Kudus yang meninggal dunia bertambah. Ini setelah satu pasien PDP yang merupakan seorang bayi perempuan diketahui meningal dunia pada Senin malam, 27 April 2020 sekitar pukul 23.30 Wib.  Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kudus, dr. Andini Aridewi, Selasa 28 April 2020 membenarkan terkait adanya satu pasien PDP yang meninggal dunia.

Dikatakannya, pasien PDP tersebut adalah seorang bayi berusia 40 hari yang merupakan warga kecamatan Gebog. Sebelumnya kata dr. Andini, oleh orang tuanya bayi dibawa ke puskesmas Gondosari. Oleh pihak puskesmas bayi tersebut dirujuk ke RSUD dr. Loekmonohadi Kudus untuk dilakukan perawatan diruang isolasi. Ketika itu gejala yang dialami oleh bayi tersebut adalah demam, batuk dan sesak. Bayi tersebut kata dr. Andini, belum sempat dilakukan swab.

Terkait status PDP bayi itu kata dr. Andini,  mengarah ke riwayat kontak tetapi bukan kontak positif. Karena dari informasi yang diterimannya, ada keluargnya yang memiliki riwayat perjalanan dari wilayah terjangkit. Untuk itu kepastian riwayat kontak ini masih dicari dan dilakukan trackingnya. Termasuk kedua orang tua bayi itu juga dilakukan contack tracking.

Sampai hari ini jumlah PDP sebanyak 75 orang, OTG sebanyak 89 orang, dan positif Covid-19 sebanyak 19 orang dengan jumlah positif yang meninggal dunia 3 orang. Sedangkan PDP yang meninggal dunia hingga hari ini sebanyak 20 orang. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.