Bulan Dana PMI Di Kudus Lampaui Target

Kudus, Radiosuarakudus.com-  Sejak tahun 2018 silam, bulan dana PMI di Kudus belum pernah melampaui target. Kala itu bulan dana PMI mencapai Rp. 1 miliar lebih. Namun mulai tahun 2019 hingga masa pandemi 2020 dan 2021 bulan dana PMI belum pernah lagi melampaui target. Kini setelah kondisi membaik dari pandemi Covid-19, tahun 2022 ini bulan dana PMI melampaui target kembali. Dari target yang ditetapkan sebesar Rp. 810 juta, bulan dana PMI tahun ini mencapai Rp. 925. 691.662 (115%) dari target.

Usai acara penutupan Bulan Dana PMI 2022 yang berlangsung di aula kantor Markas PMI Cabang Kudus, ketua bulan dana PMI Ardian mengaku sangat berterima kasih kepada masyarakat luas yang telah ikut mensukseskan Bulan Dana PMI Kudus yang telah melampaui target. Ini merupakan bentuk kepedulian sosial yang tinggi dari masyarakat Kudus.

“Saya sangat senang dapat bekerjasama dengan orang – orang yang peduli akan kemanusiaan. Masyarakat yang selalu memberikan kebaikan kepada orang lain. Mereka – mereka inilah orang – orang yang Insya Allah nantinya akan masuk syurga,” kata Ardian yang juga adalah Kepala Kejaksaan Negeri Kudus, Jum’at (30/9/2022).

Dikatakan, terlampauinya target bulan dana PMI di Kudus ini tidak lepas dari peran serta semua pihak yang ikut mensukseskan kegiatan tersebut. Bahkan penggalangan bulan dana PMI melalui medsos pun mendapat dukungan. Sekitar Rp. 34 juta dana tersebut yang disalurkan melalui rekening PMI Cabang Kudus dari medsos. Ini merupakan bentuk kepedulian dari masyarakat luas.

Sementara itu Ketua PMI Cabang Kudus, Rina Tamzil menambahkan bulan dana PMI ini digunakan untuk kegiatan – kegiatan sosial kebencanaan maupun lainnya. Seperti membantu korban bencana alam maupun musibah kebakaran. Lalu memberi santunan kepada anak yatim dan kegiatan sosial lainnya.

“Pemakaian anggaran bulan dana PMI juga secara berkala dilakukan audit  ekternal mas. Sehingga kami juga melaporkan setiap kegiatan yang kami lakukan dalam bentuk laporan pertanggungjawaban. Bahkan bila masih ada sisa dalam pemakaian bulan dana PMI, maka dana tersebut dapat digunakan untuk kegiatan sosial tahun berikutnya,” tutup Rina Tamzil.

Tahun depan imbuh Rina Tamzil, pihaknya memiliki target sebesar Rp. 950 juta dalam penggalangan Bulan Dana PMI mendatang. (Roy Kusuma – RSK)   

About

You may also like...

Comments are closed.