Kudus Ditargetkan Mendapat Penghargaan Swasti Saba Wistara

Kudus, Radiosuarakudus.com-  Secara kontinyu penanggungjawab sembilan tahapan menuju Kabupaten Kudus Sehat akan diminta laporannya. Dengan begitu setiap saat dirinya tahu akan perkembangan program menuju Kabupaten Kudus Sehat. Hal itu diungkapkan Bupati Kudus HM Hartopo usai mengukuhkan Tim Kabupaten Kudus Sehat (KKS), di Hotel @Hom, Selasa (21/3/2023).

Dikatakan, dirinya selaku Bupati sangat mendukung kegiatan program ini untuk merubah wajah Kudus agar lebih baik lagi. Untuk itu dia berpesan, sebelum menjalankan program ini maka tim ini harus sehat terlebih dahulu. Sehingga target untuk menjadi Kabupaten Kudus Sehat (KKS) dapat terwujud.

“Untuk itu sembilan tatanan yang menjadi persyaratan wajib menuju Kabupaten Kudus Sehat harus ada yang bertaggungjawab. Setiap tatanan harus ada yang bertanggungjawab dan akan saya mintai laporannya. Jadi saya tahu sampai mana progres setiap tatanan tersebut,” ujar Hartopo.

Sementara itu Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas) pada Dinas Kesehatan Kabupaten Kudus, Nuryanto menambahkan bahwa persiapan kegiatan KKS ini sudah dimulai sejak tahun 2021 lalu. Ada sembilan tatanan yang harus dipenuhi dan dilakukan verifikasi oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jateng sebelum diajukan ke tingkat psuat.

“Sembilan tatanan itu adalah kehidupan masyarakat sehat mandiri, permukiman dan fasilitas umum, Pasar, satuan pendidikan, pariwisata, transportasi dan tertib lalu lintas jalan, perkantoran dan perindustrian, perlindungan sosial serta pencegahan dan penanganan bencana,” jelas Nuryanto.

Dijelaskan, dibutuhkan koordinasi lintas sektoral serta kerjasama antar OPD untuk mewujudkan Kabupaten Kudus Sehat. Akhir April nanti ada verifikasi dari provinsi dan penilaian dari pusat rencana pada bulan September mendatang. Targetnya Kudus mendapat kriteria Swasti Saba Wistara sebuah penghargaan tertinggi dalam bidang kabupaten/kota sehat. (Roy Kusuma – RSK)     

About

You may also like...

Comments are closed.