Pelaku Perampokan Berhasil Dilumpuhkan Warga

Kudus, Radiosuarakudus.com- Menjelang lebaran ini masyarakat diharapkan tetap waspada dan selalu berhati – hati. Walaupun saat ini secara umum kondisi di Kudus relatif aman dan kondusif, tetap kehati – hatian itu perlu. Khususnya para wanita baik yang bekerja maupun berbelanja tidak perlu memakai perhiasan yang mencolok. Hal ini dimaksudkan agar tidak mengundang orang lain untuk melakukan kejahatan. Seperti kasus kejahatan percobaan perampokan yang berhasil digagalkan oleh warga sekitar beberapa waktu lalu.

Menurut keterangan kapolres AKBP Catur Gatot Efendi, kasus itu terjadi pada tanggal 30 April lalu diwilayah Desa Tanjungkarang kecamatan Jati. Dimana pelaku seorang diri sudah menguntit korban yang baru saja mengambil uang di bank. Ketika itu korban yang mengendarai mobil berhenti disebuah toko pertanian.

Salah seorang pelayan toko pertanian itu melihat pelaku tengah mengambil sesuatu dari dalam mobil korban. Spontan korban berteriak dan merarik perhatian warga sekitar yang kemudian berhasil melumpuhkan pelaku. Kini pelaku sudah mendekam ditahanan polres Kudus.

Kapolres juga berpesan agar setiap kali mengambil uang dengan jumlah besar dari bank, nasabah diminta untuk meminta bantuan aparat keamanan. Hal ini guna mengantisipasi terjadianya aksi kejahatan perampokan. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.