Tiga SMP Negeri Tidak Ikut PPDB Online

Kudus, Radiosuarakudus.com- Tiga sekolah menengah pertama (SMP) negeri yang tidak ikut dalam PPDB online, yakni SMP 3 Dawe, SMP satu atap Rahtawu serta SMP satu atap Undaan, akan ikut PPDB manual. Hal itu dikatakan Kasi Kurikulum Dikdas pada Disdikpora Kudus, Djamin, Senin 10 Juni 2019. Dijelaskannya, pada hari Senin lalu tepatnya tanggal 3 Juni 2019 pihaknya sudah memberikan sosialisasi terkait juknis PPDB kepada Kepala SMP, pengawas SD, pengawas SMP serta UPT pendidikan.

Dikatakannya, untuk PPDB online akan berlangsung mulai tanggal 17 – 21 Juni 2019. Sedangkan untuk yang manual akan berlangsung mulai tanggal 19 – 22 Juni 2019. Untuk sekolah swasta semuanya akan mengikuti PPDB manual ditambah tiga sekolah negeri yang disebutkan tadi.

Untuk PPDB ini kata Djamin, ada tiga jalur yakni jalur zonasi, jalur prestasi serta jalur perpindahan tugas orang tua. Untuk persyaratan kata dia, peserta didik baru menyerahkan berkas ke sekolah pilihan satu. Salah satu persyaratan penting adalah harus menyerahkan KK untuk menentukan zonasi. Masih kata Djamin, setelah SD masuk pengawas akan memberikan sosialisasi kepada kepala SD terkait PPDB ini. Sehingga nantinya pihak SD dapat mengarahkan kepada siswa –siswinya yang akan melanjutkan ke SMP.

Selain itu lanjut Djamin, untuk mengantisipasi agar tidak terjadi lonjakan antrean di SMP, maka pihak sekolah setidaknya menyiapkan 5 loket untk membantu para peserta didik baru.

Sementara itu Kepala SMP 1 Mejobo, Dian Handayani  kepada repoter Radio Suara Kudus mengatakan, pihaknya akan membantu para calon peserta didik baru agar mengetahui persyaratan masuk sekolahnya. Persyaratan itu akan dipasang dipapan pengumuman disekolah. Termasuk desa – desa yang masuk zonasi di SMP 1 Mejobo juga akan dipasang. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.