605 Jamaah Calon Haji Dan Cadangan Diberikan Imunisasi Miningitis

Kudus, Radiosuarakudus.com-  Sebanyak 605 jamaah calon haji yang terdiri dari 488 jamaah calon haji yang pasti berangkat dan jamaah calon haji cadangan sebanyak 117 orang mulai hari ini (15/5/2022) mendapatkan pemeriksaan kesehatan dan imunisasi miningitis. Menurut Kepala Dinas Kesehatan (DKK) Kabupaten Kudus, Badai Ismoyo melalui Kabid P2P, Darsono, jadwal pemberian imunisasi miningitis dan pemeriksaan kesehatan sudah disesuaikan dengan alamat jamaah calon haji yakni di puskesmas setempat.

“Sebanyak 605 orang jamaah calon haji  yang kami terima data dari Kemenag Kudus mulai hari ini sudah kami berikan imunisasi miningitis dan pemeriksaan kesehatan. Kami juga sudah menjadwal dan lokasi puskesmas yang melakukan pemeriksaan dan pemberian imunisasi miningitis. Usia mereka rata antara 18 – 65 tahun sesuai persyaratan yang diminta oleh pemerintah Arab Saudi,” kata Darsono, Selasa (17/5/2022).

Meski terdapat 117 orang cadangan jamaah calon haji kata dia, pihaknya tetap melakukan pemeriksaan kesehatan. Karena suatu waktu bila mereka berangkat ke tanah suci, maka sudah mendapatkan pemeriksaan kesehatan untuk mengetahui kondisi mereka yang sebenarnya. Bila mereka ada yang komorbit, tentu sudah membawa obat.

Rencananya lanjut Darsono, jamaah calon haji menurut keterangan Kemenag Kudus tahun ini berangkat pada kloter yang pertama yakni pada tanggal 5 Juni 2022. Maka dari itu, pihaknya melakukan pemeriksaan kesehatan dan pemberian imunisasi miningitis lebih awal.

Adapun jadwal pemberian imunisasi miningitis dan pemeriksaan kesehatan dilakukan mulai tanggal 17 – 27 Mei 2022. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.