Kudus Ekraf Expo 2023, Mengukur Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Kudus

Kudus, Radiosuarakudus.com-   Pelaksanaan Kudus Ekonomi Kreatif (Ekraf) Expo 2023 di Alun-Alun Simpang Tujuh, Kabupaten Kudus, rencana akan dibuka oleh Bupati HM Hartopo pada Sabtu (9/9/2023) dan berlangsung hingga Minggu (10/9/2023), merupakan momentum bersama khususnya bagi para pelaku ekonomi kreatif (ekraf), dalam melihat masa depan yang lebih luas dan penuh tantangan. Tak terkecuali bagi pemerintah, serta konsumen dalam skala mikro maupun makro.

Oleh karena itu, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus memandang Kudus Ekraf Expo 2023 menjadi ajang strategis, dalam mengukur potensi ekraf diri sendiri. Di samping memotret potensi serta dinamika pasar ekraf saat ini dan ke depannya nanti.

“Secara sekilas, kami melihat SDM di Kudus memiliki jiwa petarung dalam berwirausaha. Di Kudus tidak ada SDA-nya, contohnya, tetapi industri kretek bertumbuh. Juga tidak ada kayu untuk diolah menjadi bahan baku kertas (pulp), namun industri kertas dan percetakan hidup dengan baik. Dari contoh pengalaman tersebut, kami optimistis, potensi ekraf Kudus asal digarap secara serius akan mampu mendatangkan kesejahteraan bagi masyarakat luas,” kata Kepala Disbudpar Kudus, Mutrikah, Jum’at (8/9/2023).

Kudus Ekraf Expo 2023 lanjut dia, hanya merupakan langkah kecil untuk mencoba mengukur potensi ekraf yang ada di Kudus. Dari sebanyak 17 subsektor ekraf, sebagaimana yang digariskan dan tengah didorong bergerak oleh Kemenparekraf, tentu pihaknya akan menskoring dalam soal potensinya guna menentukan pilihan skala priortas dalam pengelolaan dan pengembangnya.

Upaya tersebut telah beberapa bulan pihaknya melakukan dalam berbagai aksi, di samping juga dengan membentuk Komite Ekonomi Kreatif Kabupaten Kudus. Meski pun dalam struktur organisasi di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus belum ada bidang tugas yang membidangi ekraf.

Pada bagian lain imbuh Mutrikah, yang penanganannya dilakukan oleh pemangku kepentingan dunia pendidikan, di Kudus terdapat sejumlah SMK yang fokus di ekraf. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus sangat optimistis, Kudus Ekraf Expo 2023 bisa menjadi semacam pemantik semangat bagi para pelaku ekraf di Kudus, serta sinyal yang terpantau radar pasar ekraf di luar Kudus.

“Dalam konteks tersebut, Kudus Ekraf Expo mengajak desa wisata ambil bagian, karena desa wisata atau pariwisata secara umum merupakan bagian yang terpisahkan dari dunia ekraf,” tandasnya. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.