Pasca Banjir Puskesmas Jati Lakukan Pemeriksaan Sumur Warga

Kudus, Radiosuarakudus.com- Setelah beberapa hari lalu tiga dukuh yakni Tanggulangin, Barisan dan Gendok turut desa Jati Wetan kecamatan Jati tergenang banjir, kini Puskesmas Jati melakukan pemeriksaan dan sosialisasi kesehatan kepada warga setempat. Sebelumnya, Puskesmas Jati juga melakukan kegiatan keliling di tiga dukuh itu yang tergenang banjir dan memberikan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis.

Kepala Puskesmas Jati, Ahmad Muhammad, Minggu 27 Desember 2020 mengatakan pihaknya kali ini memberikan sosialisasi kesehatan kepada warga pasca banjir. Disamping juga memeriksa sumber air ataupun sumur milik warga yang beberapa waktu lalu tergenang banjir. Ini kata dia, sebagai antisipasi timbulnya penyakit pasca banjir.

Air banjir yg cenderung kotor  banyak mengandung bakteri yang dapat menimbulkan penyakit. Sumber air tanah yang banyak digunakan warga juga harus  diamankan jangan sampai menimbulkan penyakit seperti diare maupun gatal – gatal pada kulit. Bahkan pihaknya juga meminta petugas untuk keliling kampung dan memrikan kaporit ke sumur – sumur milik warga. (Roy Kusuma – RSK)

 

About

You may also like...

Comments are closed.