Khoriroh Serahkan Berkas Ke PKB

Kudus, Radiosuarakudus.com- Wakil ketua DPC Partai Gerindra, Khoriroh, Minggu kemarin 10 September 2017, menyerahkan berkas bakal calon Bupati Kudus periode 2018 – 2023 ke kantor DPC PKB Kabupaten Kudus. Dengan diringi puluhan orang dari komunitas Yamaha King, Khoriroh disambut ketua DPC Partai PKB Kabupaten Kudus, Ilwani dan ketua tim penjaringan, Noorhadi.

Menurut Khoriroh, dirinya meski menjabat sebagai wakil ketua DPC Partai Gerindra tetap tidak bisa melupakan Partai PKB. Karena PKB lah yang membesarkan namanya dikancah politik. Apalagi lanjut dia, dirinya juga pengurus organisasi wanita NU, Muslimat.

Meski pernah dipecat menjadi keanggotaan dewan dari Fraksi PKB, namun kata Khoriroh, masa lalu biarlah berlalu. Ditegaskannya, dirinya dalam ikut mendaftarkan diri menjadi bakal calon Bupati Kudus 2018 – 2023 sengaja hanya memilih lewat jalur Partai PKB. Dia merasa PKB lah yang selama ini menjadi kekuatan hatinya untuk maju dalam pilbub mendatang.

Dia juga tidak menampik, bila melalui jalur Partai Gerindra akan sulit bagi dirinya karena partainya itu sudah mengusung nama Sri Hartini. Alasan ingin maju menjadi bakal calon Bupati Kudus periode mendatang, karena ingin mewujudkan Kudus yang religius seperti salah satu misi dari Partai PKB.

Sebelumnya kata Khoriroh, driinya sudah meminta ijin kepada Sri Hartini selaku ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Kudus terkait keinginannya untuk maju menjadi bakal calon Bupati Kudus perode mendatang melalui PKB. (Roy Kusuma – RSK)

 

About

You may also like...

Comments are closed.